Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Suasana di Rumah Duka Sebelum Djaduk Ferianto Dimakamkan

Sebelum upacara pemakaman dilakukan, misa digelar untuk mendoakan mendiang Djaduk Ferianto.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Suasana di Rumah Duka Sebelum Djaduk Ferianto Dimakamkan
TRIBUNJOGJA.COM / Amalia Nurul
Sebelum Pemakaman, Misa Digelar untuk Doakan Mendiang Djaduk Ferianto 

TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Sebelum upacara pemakaman dilakukan, misa digelar untuk mendoakan mendiang Djaduk Ferianto.

Misa dilakukan di tempat persemayaman jenazah yakni di Padepokan Seni Bagong Kussudiardja, Kecamatan Kasihan, Rabu (13/11/2019).

Para pelayat masih terus berdatangan di lokasi persemayaman untuk memberikan penghormatan terakhir.

Rencananya, nanti jenazah Djaduk akan dikebumikan di pemakaman keluarga di Dusun Sembungan, Kasihan, Bantul.

Djaduk Ferianto meninggal dunia pada Rabu (13/11/2019) dini hari.

Djaduk meninggal di usia 55 tahun.

Berpulangnya seniman serba bisa ini meninggalkan duka bagi keluarga, sahabat, hingga masyarakat luas.

Berita Rekomendasi

Cerita Sang Kakak
Musisi sekaligus seniman ternama Yogyakarta, Djaduk Ferianto, tutup usia pada Rabu (13/11/2019) dini hari sekitar pukul 02.30 WIB.

Ada tiga agenda besar yang batal diikuti Djaduk, yakni NgayogJazz di Yogyakarta, pentas teater Gandrik di Surabaya dan tampil di Cape Town Jazz Afrika Selatan.

Kakak kandung Djaduk, Butet Kartaredjasa, mengatakan adiknya tersebut meninggal dunia di pangkuan istrinya.

Djaduk meninggal karena terkena serangan jantung, Rabu dini hari, pukul 02.30 WIB.

Butet tidak mengetahui secara pasti mengapa adiknya bisa terkena serangan jantung.

Namun dia menduga, Djaduk terkena jantung karena aktivitas yang cukup melelahkan dan menguras energi.

Djaduk Ferianto dan kaka kandungnya Butet Kartaredjasa
Djaduk Ferianto dan kaka kandungnya Butet Kartaredjasa (instagram Djaduk Ferianto)

Ada tiga agenda besar yang sedang dipersiapkan oleh Djaduk.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas