Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tegaskan Tak Pernah Sebut Nikita Mirzani Cepu, Elza Syarief: Saya Dengar Orang Katakan Dia Cepu

Pengacara Elza Syarief mengatakan bahwa ia tidak pernah menyebut selebritis Nikita Mirzani cepu atau informan polisi.

Editor: Lailatun Niqmah
zoom-in Tegaskan Tak Pernah Sebut Nikita Mirzani Cepu, Elza Syarief: Saya Dengar Orang Katakan Dia Cepu
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Nikita Mirzani saat ditemui usai jalani pemeriksaan di Gedung Bareskrim Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (30/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Pengacara Elza Syarief mengatakan bahwa ia tidak pernah menyebut selebritis Nikita Mirzani cepu atau informan polisi.

Dilansir TribunWow.com, hal tersebut Elza Syarief ungkapkan melalui channel YouTube Populer Seleb yang tayang dan diunggah pada Rabu (14/11/2019).

"Saya tidak pernah mengatakan dia cepu, sudah berapa kali saya sampaikan," ungkap Elza Syarief.

Kemudian Elza Syarief pun menceritakan mengenai awal mula ia dituduh menyebut Nikita Mirzani cepu.

"Saya menjawab pertanyaan dari para wartawan yang mengatakan 'Ibu Elsa apakah tidak takut perkara ibu itu bisa tidak jalan'," kata Elza Syarief.

"Karena banyak orang yang melaporkan beberapa kasus itu enggak jalan-jalan," ucapnya.

"Dengan gitu saya bilang gini, terus ada yang bilang dia 'cepu-cepu'."

Elza Syarief menjelaskan bahwa dirinya mendengar ada orang yang mengakatakan cepu, karena itulah ia menyebut kata itu.

Berita Rekomendasi

Meskipun melontarkan kata cepu, Elza Syarief tidak langsung menyebut Nikita Mirzani cepu.

Ia menambahkan bahwa dirinya tidak tahu apakah sebutan benar adanya atau tidak.

"Saya dengar itu saya bilang, iya saya mengharapkan perkara saya jalan," ujar Elza Syarief.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas