Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ikuti Aksi 'Candi Darling', Kunto Aji Ajak Anak Muda Rawat Peninggalan Bersejarah

Kunto Aji dipilih karena dianggap musisi yang peduli pada lingkungan. Tidak hanya bernyanyi dan menghibur penonton, Kunto juga menanam bibit pohon

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Ikuti Aksi 'Candi Darling', Kunto Aji Ajak Anak Muda Rawat Peninggalan Bersejarah
Warta Kota/Heribertus Irwan Wahyu Kintoko
Penyanyi Kunto Aji menanam bibit pohon di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Kunto Aji menghipnotis ratusan penonton yang sebagian besar mahasiswa, Selasa (12/11/2019) malam lalu.

Para mahasiswa sebagian kampus di Yogyakarta tersebut merasa begitu istimewa bisa melihat aksi panggung Kunto Aji dari dekat.

Kunto Aji tampil ekspresif di panggung kegiatan Candi Sadar Lingkungan di Situs Candi Ratu Boko dan Candi Ijo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta.

Penyanyi Kunto Aji menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019).
Penyanyi Kunto Aji menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019). (Warta Kota/Heribertus Irwan Wahyu Kintoko)
Di kegiatan Candi Sadar Lingkungan di Situs Ratu Boko dan Candi Ijo ini, Bakti Lingkungan Djarum Foundation sengaja menggandeng Kunto Aji.

Kunto Aji dipilih karena dianggap sebagai musisi yang peduli pada lingkungan.

Tidak hanya bernyanyi dan menghibur penonton, Kunto Aji juga menanam bibit pohon di kawasan situs sejarah Keraton Ratu Boko tersebut.

FX Supanji, Vice President Director Djarum Foundation, menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019).
FX Supanji, Vice President Director Djarum Foundation, menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019). (Warta Kota/Heribertus Irwan Wahyu Kintoko)

Pelantun Rehat ini antusias mengikuti rangkaian kegiatan Candi Sadar Lingkungan karena banyak memberikan dampak positif bagi generasi muda.

"Kegiatan menghijaukan candi ini sangat unik karena biasanya penghijauan dilakukan di area gersang, bukan di lokasi wisata," kata Kunto Aji.

Berita Rekomendasi

Lewat kegiatan mencintai lingkungan itu, Kunto Aji ingin mengajak ke generasi muda ikut merawat peninggalan bersejarah tersebut.

Puluhan Darling Squad yang sebagian besar mahasiswa menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019).
Puluhan Darling Squad yang sebagian besar mahasiswa menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019). (Warta Kota/Heribertus Irwan Wahyu Kintoko)

"Merawat itu sangat penting karena bumi ini milik kita dan sudah sepantasnya kita pula yang menjaganya," ujar Kunto Aji.

Tidak hanya mempercantik situs sejarah, kegiatan ini juga diperkaya dengan workshop bertema 'Pilah Sampah Jadi Berkah'.

Workshop tersebut membahas pemilahan sampah dalam kehidupan sehari-hari ke para mahasiswa yang hadir.

Diharapkan, para mahasiswa akan semakin teredukasi bahwa sampah masih memiliki nilai ekonomis dan bisa digunakan kembali.

Sampai saat ini, program Candi Sadar Lingkungan telah merampungkan penghijauan di 4 candi di Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Candi-candi itu berada di kawasan Candi Prambanan, yakni Candi Roro Jonggrang, Candi Sewu, Candi Bubrah serta Candi Lumbung.

Puluhan Darling Squad yang sebagian besar mahasiswa menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019).
Puluhan Darling Squad yang sebagian besar mahasiswa menanam bibit pohon di kegiatan Siap Sadar Lingkungan (Darling) yang diinisiasi Bakti Lingkungan Djarum Foundation di situs Candi Ratu Boko, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (12/11/2019). (Warta Kota/Heribertus Irwan Wahyu Kintoko)

Diikuti kemudian penghijauan di situs warisan sejarah Benteng Van den Bosch di Ngawi, Jawa Timur.

Dalam cakupan yang lebih luas, program Siap Darling telah merencanakan gerakan penghijauan candi-candi lain di seluruh Indonesia.

"Program penghijauan candi ini ditargetkan rampung pada 2025," kata FX Supanji, Vice President Director Djarum Foundation.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Ikut Kegiatan Menghijaukan Candi, Kunto Aji: Merawat itu Sangat Penting karena Bumi ini Milik Kita, https://wartakota.tribunnews.com/2019/11/13/ikut-kegiatan-menghijaukan-candi-kunto-aji-merawat-itu-sangat-penting-karena-bumi-ini-milik-kita?page=all.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas