Pria Ini Kerap Berpose Bersama Putri Tanjung Stafsus Jokowi Termuda, Siapa Dia?
Terlepas dari sosoknya sebagai anak pengusaha konglomerat, rupanya Putri Tanjung ternyata ada pria yang setia di sampingnya.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Sosok Putri Tanjung kembali menjadi sorotan setelah resmi terpilih menjadi staf khusus Jokowi.
Di usia ke-23, Putri Tanjung berhasil menjadi staf khusus Presiden Jokowi termuda.
Lulusan Academy of Art University di San Francisco, California, ini dipilih berdasarkan kapasitasnya sebagai pendiri Creativepreneur Event Creator.
Terpilih menjadi staf khusus presiden, Putri Tanjung menuturkan rasa terima kasihnya.
Baca : Kabar Buruk Anies Baswedan, Perbuatannya Soal TGUPP Ini Dinilai Langgar Hukum, Terancam Kena Sanksi
"Terima kasih Pak Jokowi sudah mempercayai saya untuk jadi staf khusus di umur yang 23 tahun ini, Pak," ujar Putri Tanjung di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (21/11).
Lebih lanjut, putri dari pengusaha Chairul Tanjung itu menceritakan sekilas pengalamannya. Terutama saat mulai berkarya di usianya yang masih sangat muda.
"Jadi memang saya dari umur 15 tahun sudah berkarya sendiri. Mencoba untuk independen," tutur Putri Tanjung.
Saat usia 15 tahun, Putri Tanjung memutuskan untuk mendirikan Creativepreneur Event Creator untuk mencoba berkarya sendiri.
"Awalnya memang dari tekanan, karena setiap orang pasti nyambung-nyambungin saya sama bapak saya. Akhirnya saya mau mencoba, saya bisa apa sih sebenarnya," papar Putri Tanjung.
"Creativepreneur itu adalah sebuah event organizer, yang khusus menyebarkan virus enterpreneurship ke seluruh Indonesia," sambungnya.
Baca: Staf Khusus Presiden Jokowi Diumumkan, 4 di Antaranya dari Parpol Koalisi Jokowi
Baca: Jadi Staf Khusus Presiden di Usia 23 tahun, Ini Deretan Kiprah Putri Tanjung Anak Chairul Tanjung
Putri Tanjung menyatakan berusaha untuk mengemas Creativepreneur Event Creator semenarik mungkin.
Hal tersebut karena menilai anak-anak muda cenderung mengutamakan kemasan atau penampilan yang menarik.
Selain itu, Putri Tanjung menegaskan keinginannya mendorong anak-anak muda untuk berani berwirausaha.