Kaleidoskop Januari 2019, Cerai dari Veronica Tan, Ahok Muncul Perdana Bersama Istri Baru, Puput
Inilah kaleidoskop Januari 2019, saat Basuki Thahaja Purnama alias Ahok muncul pertama kali bersama pasangan barunya, Puput Nastiti Devi, istri baru.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNSTYLE.COM - Inilah kaleidoskop Januari 2019, saat Basuki Thahaja Purnama alias Ahok muncul pertama kali bersama pasangan barunya, Puput Nastiti Devi, istri baru pengganti Veronica Tan .
Saat itu, foto-foto Ahok dan Puput Nastiti Devi pakai baju couple dan menjalani ibadah bersama menjadi pusat perhatian dan sorotan.
Sebagai kilas balik, Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok telah resmi bebas dari penjara pada Kamis (24/1/2019).
Ahok alias BTP bebas setelah ditahan selama 1 tahun 8 bulan 15 hari atas kasus penodaan agama di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.
BTP pulang dijemput putra sulungnya, Nicholas Sean dan langsung menuju kediaman mereka.
Ternyata, Ahok dan keluarganya telah menyiapkan sebuah acara penyambutan dirinya yang telah bebas.
Acara tersebut dihadari keluarga besar BTP dan sahabat dekat.
Dalam foto dibagikan akun @melianach, Ahok tengah duduk di sofa yang ada dalam ruangan.
Tampak beberapa orang juga duduk di kursi belakangnya.
Ahok yang memakai kemeja biru duduk di sofa baris depan dan tampak sibuk dengan ponsel.
Namun, tak hanya BTP yang jadi sorotan, sosok wanita yang duduk di sebelahnya ikut jadi perbincangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.