POPULER: 7 Kali Member BTS Langgar Peraturan Big Hit, Jin Pernah Kasih Spoiler Comeback
POPULER: 7 Kali Member BTS Langgar Peraturan Big Hit, Jin Pernah Kasih Spoiler Comeback
Penulis: Pravitri Retno W
Editor: Tiara Shelavie
#2
2. V BTS Lakukan Hal Serupa
Sama seperti sang leader, V BTS juga melanggar soal peraturan mengunggah apapun di Twitter saat mabuk.
Pada 2014 lalu, V BTS mengunggah foto petualangan mabuknya dalam kurun waktu kurang dari setengah jam.
Uniknya, foto-foto yang diunggah V BTS ini terlihat blur alias tidak fokus.
Kata-kata yang ditulisnya pun terlihat kocak.
"Berada di dalam mobil."
"Selamat malam, mimpikan aku - V"
"Tidurlah yang nyenyak, Jimin."
"Cium."
3. J-Hope BTS Menonton Video Lirik Lagu Buatan ARMY
Pada akhir Januari 2019, J-Hope BTS menyapa para ARMY lewat siaran langsung di V LIVE.
Saat J-Hope BTS menunjukkan isi studio miliknya, kamera tak sengaja merekam sebuah komputer yang memperlihatkan ia tengah menonton video lirik lagu BTS di YouTube buatan penggemar.
Padahal apa yang dilakukan J-Hope BTS tersebut termasuk melanggar hak cipta Big Hit Entertainment.
Pemilik saluran atas nama Jung Hyun Ran yang mengetahui hal tersebut mengunggah penampakan video buatannya di Twitter.
"Ya, aku sedang menonton J-Hope memainkan videoku saat V LIVE. Aku masih tidak percaya ini terjadi padaku. Ya Tuhan, hari paling beruntung. Terima kasih banyak Hoseok-ah."