Suami Ditangkap Karena Narkoba, Dhawiya Curhat Gelagat Suaminya Sebelum Diciduk
Dhawiya mengaku kaget dan histeris saat mengetahui sang suami kembali terjerat narkoba. Dirinya lantas membeberkan perilaku suami sebelum ditangkap.
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNNEWS.COM - Dhawiya mengaku kaget dan histeris saat mengetahui sang suami kembali terjerat narkoba. Dirinya lantas membeberkan perilaku suami sebelum ditangkap.
Sempat viral pada awal Oktober, suami Dhawiya Zaida, Muhammad Basurrah kembali terjerat kasus narkoba untuk kedua kalinya.
Kala itu, Muhammad Basurrah ditangkap di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (5/10/2019) dini hari.
Dhawiya mengungkapkan dirinya sempat tak tahu suami dipenjara.
Hal tersebut disampaikan Dhawiya dikutip dari kanal YouTube Trans Tv Official 'P3H - Klarifikasi Terkait Isu Perceraian Karena Sempat Enggan Jenguk Suami (26/12/19) PART1' pada Kamis (26/12/2019).
• Menantu Narkoba Lagi, Ini Pengamanan Untuk Elvy Sukaesih Agar Tak Shock, Ibu Dhawiya: Banyak Tentara
• 4 Hari Suami Mendekam di Penjara Dhawiya Belum Mau Menjenguk, Elvy Sukaesih Justru Bahas Perceraian
Dhawiya membantah dirinya enggan menjenguk suami di penjara.
"Sebenernya bukan enggak mau, tapi kondisinya saat dua minggu sebelum Muhammad ketangkep itu kondisinya sering ribut," ujar Dhawiya.
Anak pedangdut Elvy Sukaesih tersebut kemudian membeberkan hubungannya dengan sang suami saat belum ditangkap polisi.
"Pada hari itu sebenernya kita udah baikan, selesai salat Jumat saya masih sempet ngobrol sama dia.
Ngebahas masalah kita, akhirnya udah selesai, sampai aku ketiduran
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.