Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Suka Duka Medina Zein Saat Ditahan di Polda Metro Jaya, Kini Pindah ke Lemdikpol hingga Minta Maaf

Hampir seminggu ditahan kepolisian di Polda Metro Jaya, Medina Zein mengaku ada rasa suka dan duka saat.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Suka Duka Medina Zein Saat Ditahan di Polda Metro Jaya, Kini Pindah ke Lemdikpol hingga Minta Maaf
Tribunnews/JEPRIMA
Pengusaha sekaligus influencer Medina Zein memberikan keterangan saat rilis penyalahgunaan narkotika di Dit Resnaroba di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (3/1/2020). Subdit II Dit Resnarkoba Polda Metro Jaya akan melakukan rehabilitasi narkoba terhadap Medina Zein selama tiga bulan di Lembaga Pendidikan Polri, Lebak Bulus, Jakarta Selatan hal tersebut merujuk pada hasil asesmen Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta yang merekomendasikan Medina Zein untuk direhabilitasi. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Hampir seminggu ditahan kepolisian di Polda Metro Jaya, Medina Zein mengaku ada rasa suka dan duka saat.

Berdasarkan tes urine, Medina Zein diketahui positif menggunakan Narkoba jenis Amphetamine dan metapetamnin.

Ia diamankan di Satnarkoba Polda Metro Jaya sejak Minggu (28/12/2019) lalu.

Selama berada di sana, Medina megaku ada rasa senang dan sedih yang ia rasakan.

Medina mengaku senang dengan perilaku polisi yang dinilainya baik.

Diungkapkannya, selama ditahan ia mendapat perlakuan baik, makan teratur dan enak.

"Aku happy banget sih di sini, polisinya baik-baik, makan sehari tiga kali, enak-enak," ucap Medina di Polda Metro Jaya dikutip dari Kompas.com.

Berita Rekomendasi

Namun demikian, Medina juga mengaku ada rasa sedih saat berada di Polda Metro Jaya.

Ia mengaku sering menangisi anaknya yang masih balita.

"Kangen banget, aku paling nangisin anak setiap hari," ucapnya.

Selama ditahan di Ditres narkoba Medina mengaku sudah banyak rekan artis yang menjenguknya.

"Banyak banget, Tasya Nur Medina, Tya Ariestya, ada banyak teman-teman saya yang mendukung. Zaskia Sungkar juga mendukung lewat WhatsApp," kata Medina

Pindah ke Lemdikpol

Dilansir WartaKota.com, saat Medina Zein telah melakukan  tes urine sebelumnya, ditemukan kandungan amphetamine dan methamphetamine.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas