Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sebelum Meninggal Ria Irawan Dikabarkan Kritis, Ini Penjelasan Sang Suami

Ria Irawan disebut sang suami kritis sebelum ajal menjemputnya. Ria Irawan kemudian meninggal dunia Senin (6/1/2010) pagi.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sebelum Meninggal Ria Irawan Dikabarkan Kritis, Ini Penjelasan Sang Suami
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Ria Irawan kembali diserang penyakit kanker Endometrium dan menjalani perawatan lagi di RS Cipto Mangunkusumo, Salemba, Jakarta Pusat, Senin (18/11/2019) siang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ria Irawan disebut sang suami kritis sebelum ajal menjemputnya. Ria Irawan kemudian meninggal dunia Senin (6/1/2010) pagi.

Sang suami Mayky Wongkar dengan nada suara yang bergeter seperti suara tangisan mengatakan sebelum meninggal kondisi Ria Irawan sempat kritis.

Namun, Mayky Wongkar tak bisa menjelaskan lebih jauh karena masih harus mengurus jenazah istrinya tersebut.

"Memang udah kritis mas, mas nanti lagi ya nanyanya saya mau ngurus ini dulu ya," ucapnya saat dihubungi awak media, Senin (6/1/2020).

Mayky Wongkar menyebut Ria meninggal dunia saat adzan subuh tadi di RSCM tempatnya dirawat karena kanker yang tengah diderita Ria.

"Iya barusan, tadi pas adzan subuh di RSCM," tutur Mayky Wongkar.

Baca: Pengakuan Sule, Lina Sulit Dihubungi Setelah Menikah, Teddy Justru Singgung Soal Emas Rp 250 Juta

Baca: Ria Irawan Meninggal Dunia, Postingan Terakhirnya Banjir Ucapan Duka

Ria Irawan Sakit
Ria Irawan Sakit (Instagram/riairawan/mayk_wongkar)

Seperti diketahui, Ria Irawan pada 2014 lalu pernah divonis mengidap kanker endometroim stadium 3 C.

Berita Rekomendasi

Setelah menjalani kemoterapi selama 1,5 tahun, Ria dinyatakan bersih dari kanker tersebut.

Akan tetapi pada 2017, sel kanker keluar lagi di diafragma dan sudah menyebar ke bagian paru- paru.

Tak hanya itu bagian kepala Ria juga diketahui terdapat tumor. Tumor di kepala itu mengakibatkan Ria sulit bicara dan kehilangan keseimbangan.

Pada Agustus 2019 lalu kondisi Ria melemah dan harus menjalani perawatan di RSCM sejak 1 September, kondisinya sempat membaik dan boleh meninggalkan rumah sakit pada 14 September 2019.

Ria Irawan dan Mayky Wongkar saat ditemui di gedung A RSCM, Jakarta Pusat, Jumat (13/9/2019).
Ria Irawan dan Mayky Wongkar saat ditemui di gedung A RSCM, Jakarta Pusat, Jumat (13/9/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Sebulan Lalu Sudah Sulit Diajak Berkomunikasi
Setelah menjalani perawatan di rumah, aktor senior Ria Irawan kembali dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Salemba, Jakarta Pusat, Senin (18/11/2019).

Ria Irawan dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo pukul 14.00 WIB.

Petugas Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, membenarkan, aktris gaek berusia 50 tahun itu dibawa Mayky Wongkar, suaminya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas