Merasa Ada yang Janggal dengan Kematian Ibunya, Rizky Febian Lapor ke Polrestabes Bandung
Rizky Febian, putra komedian Sule, masih berduka setelah sang ibu, Lina Zubaedah, meninggal dunia. Namun, ia merasa ada yang janggal.
Editor: Willem Jonata
![Merasa Ada yang Janggal dengan Kematian Ibunya, Rizky Febian Lapor ke Polrestabes Bandung](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/duka-mendalam-rizky-febian-usai-ditinggal-ibunda-tercinta_20200105_184651.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Rizky Febian, putra komedian Sule, masih berduka setelah sang ibu, Lina Zubaedah, meninggal dunia beberapa hari silam.
Namun, Rizky Febian masih penasaran dengan penyebab kematian Lina karena melihat kejanggalan.
Ia lantas melaporkan kejanggalan tersebut ke Satreskrim Polrestabes Bandung.
"Iya, putranya atas nama Rizky Febian melaporkan itu ke Polrestabes Bandung, Senin (6/1/2020)," ujar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga via ponselnya, Selasa (7/1/2020).
Baca: Kata Sule Tentang Rizky Febian Lapor Polisi Terkait Kejanggalan Kematian Lina Zubaedah
Baca: Cara Sule Mengenang Lina Zubaedah Saat Masih sebagai Istrinya
Baca: Lina Zubaedah Ingin Bayi Perempuannya Kelak Jadi Penyanyi, Beda dengan Tedy Pardyana
Baca: Soal Laporan Rizky Febian ke Polisi, Sule: Biar Tenang Dulu
Diketahui, Lina Zubaedah meninggal pada Sabtu (4/1/2020). Dia dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jalan Sekelimus.
![Keluarga menghadiri acara pemakaman mantan istri komedian Sule, Lina Zubaedah, di Bandung, Sabtu (4/1/2020). Lina dinyatakan meninggal dunia saat berada di RS Al Islam, Bandung, setelah menderita sakit lambung dan darah tinggi. TRIBUN JABAR/FASKO DEHOTMAN](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/pemakaman-lina-zubaedah-mantan-istri-sule_20200105_184156.jpg)
Sule, sebelumnya mengatakan, saat pemeriksaan dokter, menyebut ada kejanggalan perihal kondisi tubuh Lina seusai pingsan.
"Laporannya sudah diterima oleh Polrestabes Bandung dan ditindaklanjuti," ujar Erlangga.
Sule juga menyebut, saat berada di RS Al Islam, Lina sempat divisum luar.
Hal itu atas saran dari dokter.
Baca: Mantan Istri Sule Meninggal, Punya Riwayat Sakit Lambung Hingga Duka yang Ditanggung Rizky Febian
"Laporannya terkait kejanggalan dalam kematiannya. Seperti ada lebam di leher dan tubuhnya. Jadi belum ada pihak yang dilaporkan," ujarnya.
![Keluarga Sule bersama Lina Zubaedah semasa hidup.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/lina-zubaedah-sule-putri-delina-rizky-febian-ferdinand.jpg)
Adapun laporan ke Polrestabes Bandung, belum disertai hasil visum luar.
Saat meninggal, Lina berada di Jalan Neptunus, Kota Bandung.
"Belum ada. Yang pasti nanti laporannya ditindaklanjuti," katanya.
Kejanggalan Kematian Lina
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.