Jadi Fingerstyle Beken di Youtube dan Dipuji Dewa Budjana, Buah Aksi Iseng Alip_Ba_Ta di Kontrakan
Akun Alip_Ba_Ta sudah tak asing di Youtube. Subscribe-nya kini 1,31 juta. Permainan gitarnya dikagumi banyak orang. Termasuk musisi profesional.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Akun Alip_Ba_Ta sudah tak asing di Youtube. Subscribe-nya kini 1,31 juta. Konten videonya yang selalu viral mengetengahkan seorang bermain gitar membawakan lagu-lagu populer.
Teknik fingerstyle yang ditunjukkannya begitu ciamik. Namun, gayanya seperti bukan seorang musisi, apalagi rockstar. Ia hanya mengenakan kaus oblong belel, celana pendek, dan bertopi.
Rata-rata, pada video ia duduk bersila sambil memainkan gitar. Bukan hal biasa untuk seorang gitaris profesional.
Dari kolom komentar bisa diketahui banyak yang kagum dengan kemampuannya bermain gitar.
Tak sedikit, musikus tersohor tanah air hingga Internasional memuji kemampuannya itu.
Baca: Jawaban Santai Ayah Andhika Pratama saat Dinyinyir karena Anaknya Nikahi Ussy Sulistiawaty
Baca: Mahalnya Biaya Suntik Sel Punca Demi Awet Muda Bagi Kaum Sosialita Adalah Gengsi
Baca: Ryochin Posting Foto Luna Maya, Mungkin Ini Bukti Sejauh Mana Hubungan Mereka
Sebut saja di antaranya, Dewa Budjana, Fun Two, Alexandr Misko, Uncle Igor, hingga gitaris Avenged Sevenfold, Synyster Gates.
Penasaran sosoknya? Ia adalah Alief Gustakhiyat (31), asal Ponorogo.
TribunJakarta.com mewancarai Alief di tempat kerjanya di kawasan Cakung, Jakarta Timur, Jumat (30/8/2019).
Sebenarnya, dunia maya bagi Alief terasa asing lantaran kesehariannya yang jauh dari hal itu.
Sebab, kala itu Alief merupakan seorang sopir truk yang menghabiskan banyak waktu bergelut di jalan raya.
Ponsel ala kadarnya pun sudah cukup untuk Alief ketika beraktivitas di luar.
Baca: Pemeran Denok di Sinetron Tukang Ojek Pengkolan Dikira Hamil Bohongan, Ini Ceritanya Jelang Bersalin
Seiring berjalannya waktu, Alief sempat pindah kerja menjadi operator foreklift di sebuah perusahaan di kawasan Jakarta Timur.
Ketika punya cukup uang dari pekerjaannya itu, ia akhirnya membeli ponsel android di tahun 2018.