Lina Jubaedah Tinggalkan Piutang Rp 2 Miliar, Teddy: Banyak Karyawan Pinjam Sebelum Kami Menikah
Lina Jubaedah meninggalkan utang piutang sebanyak Rp 2 miliar, Teddy pun menyerahkan seluruhnya ke pengacara almarhumah.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Lina Jubaedah yang merupakan mantan istri komedian Sule meninggalkan harta mencapai Rp 10 miliar.
Bahkan, Lina juga meninggalkan utang piutang sebanyak Rp 2 miliar.
Seperti diketahui, harta peninggalan Lina sudah sudah dibagikan ke anak-anak Lina dengan Sule.
Sedangkan, suami sah Lina yakni Teddy menyerahkan utang piutang ke pengacara almarhumah.
Adapun Lina meninggal dunia di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (4/1/2020) pada pukul 05.30 WIB.
Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah kanal YouTube STARPRO Indonesia.
“Itu catatanya sudah ada di lawyer almarhumah, ada semua jadi catatan-catatan yang dulu pinjam ke almarhum juga ada," kata Teddy saat ditemui di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Kamis (23/1/2020).
"Jadi datanya nanti kalau sudah beres penyelidikan semua mau ditanyakan lagi,” sambungnya.
Teddy menyampaikan orang-orang yang berhutang pada Lina Jubaedah adalah para karyawan yang bekerja di rumah Sule di kawasan Tambun, Bekasi.
“Banyaknya sih karyawan yang di Tambun ya, sebelum saya nikah sudah banyak hutang piutang," ujar Teddy.
Iya di rumahnya itu (Sule),” ungkapnya.
Hanya saja, terkait hal ini Teddy tidak mau menjelaskan lebih detail.
Teddy Serahkan Warisan Lina ke Putri Delina
Diberitakan sebelumnya, anak kedua Sule dan Lina, Putri Delina resmi mendapatkan warisan yang menjadi haknya seperti diwasiatkan sang ibunda.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.