Rifa Melinda Rilis Single Kedua Berjudul Maunya Sama Kamu
Layaknya muda-mudi yang dilanda kasmaran dalam lagu ini sang gadis selalu ingin selalu dekat dengan sang kekasih
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah menelurkan single berjudul Pelan-pelan Saja pada 2019 lalu, pedangdut cantik Rifa Melinda kembali merilis single terbarunya yang berjudul ‘Maunya Sama Kamu’.
Sama dengan single pertama miliknya (Rifa), single Maunya Sama Kamu ini juga merupakan ciptaan Handry Noya yang juga diproduksi oleh perusahaan rekaman (label) CMP Record yang menaungi sejumlah artis dangdut lain, sebut saja Duo Delima, Belista dan artis cilik Ratu Salsa.
“Alhamdulillah banget awal tahun 2020 ini aku bisa kembali merilis single terbaru aku yang berjudul Maunya Sama Kamu, harapan aku semoga single kedua aku ini bisa mendapat tempat di hati para pecinta dangdut tanah air,” kata Rifa, Senin (27/1/2020).
Rifa mengatakan bahwa single ‘Maunya Sama Kamu’ ini bercerita tentang seorang gadis yang sedang jatuh cinta.
Baca: Via Vallen Buka-bukaan tentang Penghasilan & Rumor 150 Juta Sekali Manggung, Termahal di Indonesia?
Baca: Ada Masalah Apa Hingga Dewi Perssik Sampai Minta Maaf? Uut Permatasari Jelaskan Duduk Perkaranya
Baca: Kini Jadi Penyanyi Terkenal, Ayu Ting Ting Pernah Nangis Histeris & Ingin Berhenti Nyanyi Karena Ini
"Layaknya muda-mudi yang dilanda kasmaran dalam lagu ini sang gadis selalu ingin selalu dekat dengan sang kekasih," katanya.
Lagu ini, sebut dia menceritakan tentang kisah seorang perempuan yang dilanda perasaan jatuh cinta terhadap kekasihnya, jadi maunya berduaan terus.
"Yah pokoknya mewakili perasaan muda-mudi yang sedang jatuh cinta gitu,” ujarnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.