Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sempat Akan Dipanggil Paksa, Akhirnya Siti Badriah Penuhi Panggulan Jadi Saksi Kasus MeMiles

Penyanyi lagu 'Lagi Syantik' Siti Badriah tiba sekitar pukul 08.50 WIB, di Mapolda Jatim, Senin (3/2/2020),

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sempat Akan Dipanggil Paksa, Akhirnya Siti Badriah Penuhi Panggulan Jadi Saksi Kasus MeMiles
tribun jatim/luhur pambudi
Siti Badriah tiba di Mapolda Jatim untuk menjalani pemeriksaan terkait Investasi Bodong MeMiles, Senin (3/2/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Penyanyi lagu 'Lagi Syantik' Siti Badriah tiba sekitar pukul 08.50 WIB, di Mapolda Jatim, Senin (3/2/2020),

Kedatangannya ini untuk diperiksa sebagai saksi dalam kasus Investasi Bodong MeMiles.

Mengenakan kacamata hitam dan gaya rambut yang dikuncir ke belakang, Siti Badriah tiba didampingi tim kuasa hukumnya.

Kabarnya, Siti Badriah terlibat investasi bodong Memiles PT Kam and Kam.

Tak banyak yang disampaikan Siti Badriah, selain celetukan singkat melayani pertanyaan awak media.

"Iya baik. Iyo, datang dari Jakarta," tukas Siti dengan logat Bahasa Suroboyoan yang kaku.

Sementara itu, Kasubdit I Tipid Indagsi AKBP Suryono menerangkan, agenda pemanggilan terhadap Siti Badriah hari ini merupakan hasil reschedule jadwal pemeriksaan yang sempat ditunda dua pekan lalu.

Berita Rekomendasi

"Dua minggu lalu. Tapi yang bersangkutan masih berhalangan sehingga reschedule," katanya.

Baca: Kata Kuasa Hukumnya, Nikita Mirzani Tetap Bawa Bayinya saat Dilimpahkan ke Kejaksaan

Baca: Jenazah Gus Sholah Berangkat ke Bandara Halim Perdana Kusuma, Rumah Duka Masih Dipenuhi Pelayat

Baca: Kronologi Gen Halilintar Diduga Melanggar Hak Cipta Lagu Siti Badriah, Bertemu Nagaswara, Tapi . . .

Deretan Artis Diduga Terlibat Investasi Bodong MeMiles, Judika dan Puluhan Artis Bakal Diperiksa
Deretan Artis Diduga Terlibat Investasi Bodong MeMiles, Judika dan Puluhan Artis Bakal Diperiksa (Tangkapan Layar instagram)

Ia menegaskan, Siti Badriah masih berstatus saksi terperiksa atas dugaan keterlibatannya dalam pusaran investasi bodong yang merugikan sedikitnya 264.000 orang member, dengan total kerugian uang member sekitar Rp 761 Milliar itu.

"SB dijadwalkan dipanggil sebagai saksi," pungkasnya.

Sebelumnya, delapan orang artis yang sempat dipanggil, diantaranya Eka Deli Mardiyana diperiksa pada Senin (13/1/2020).

Lalu Marcello Tahitoe alias Ello yang diperiksa, Selasa (14/1/2020).

Kadivpas Kemenkum HAM Riau Maulidi Hilal juga diperiksa di ruangan Gedung Ditreskrimsus Mapolda Riau, Rabu (15/1/2020).

Penyanyi kondang, Pinkan Mambo diperiksa pada Senin (20/1/2020).

Halaman
12
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas