Mandikan Putri Karen Pooroe, Sosok Ini Sebut Keanehan, Jatuh dari Lantai 6 tapi Tidak Ada yang Patah
Kejanggalan kematian Zefania Carina, putri Karen Pooroe diungkap sosok ini. Jatuh dari lantai 6 apartemen tubuh mungilnya tak ada yang patah!
Editor: Octavia Monalisa
TRIBUNNEWS.COM - Kejanggalan kematian Zefania Carina, putri Karen Pooroe diungkap sosok ini. Jatuh dari lantai 6 apartemen tubuh mungilnya tak ada yang patah!
Belum sembuh kerinduan Karen Pooroe sejak berpisah dengan Zefania, kini dirinya harus menghadapi kenyataan sang anak telah tiada.
Enam bulan berpisah, Karen Pooroe justru bertemu putri tercinta, Zefania dalam keadaan sudah tak bernyawa.
Kini kematian Zefania Carina pun disebut-sebut menyimpan segudang kejanggalan.
Kecurigaan atas meninggalnya putri Karen Pooroe ini diungkap oleh sang pengasuh, Tiara.
• Bukan Luka Fisik, Sederet Kejanggalan Kematian Putri Karen Pooroe, Siap Melangkah ke Jalur Hukum
• Rasa Tidak Enak hingga Tak Bisa Tidur Disebut Jadi Firasat Karen Pooroe Sebelum Putrinya Meninggal
Tiara mengaku ada yang aneh dengan meninggalnya bocah cilik yang kerap ia asuh sehari-harinya ini.
Seperti diberitakan sebelumnya, Zefania Carina meninggal dunia diduga akibat terjatuh dari lantai 6 balkon apartemen yang ditinggali oleh sang ayah, Arya Satria Claproth, Jumat (7/8/2020).
Dilansir dari tayangan kanal YouTube Beepdo, Minggu (9/2/2020), Tiara menceritakan soal tubuh Zefania saat dimandikan.
Tiara merasa aneh pasalnya, tubuh Zefania justru mulus tanpa ada luka yang muncul setelah jatuh dari lantai 6.
"Mulus, kita bertanda tanya, jatuh dari ketinggian nggak ada rusak apa-apa," jelas Tiara.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.