Urutan Film Batman dari Masa ke Masa, dari Terburuk hingga yang Terbaik
Inilah transformasi film Batman dari masa ke masa, dimulai dari yang terburuk hingga terbaik.
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNNEWS.COM - Tak terasa sudah 30 tahun film Batman menemani para penggemar setianya.
Superhero dari DC ini sebelum diangkat ke layar lebar pertama kali pada tahun 1989, terlebih dahulu diadaptasi ka layar kaca.
Telah diperankan oleh beberapa aktor ternama, karakter Batman dari masa ke masa memiliki tempat tersendiri di hati penggemarnya.
Karakter Batman sendiri tidak terlepas dari sosok Joker, sang musuh abadi.
Bahkan musuh Batman ini telah dua kali menang dalam ajang Academy Awards atau Piala Oscar.
Penghargaan pertama untuk Joker di Oscar lewat film The Dark Knight tahun 2008 yang disutradarai oleh Christopher Nolan.
• Sukses Perankan Joker, Joaquin Phoenix Raih Piala Oscar 2020 Untuk Nominasi Best Actor
• Sutradara Film The Batman Terbaru Bocorkan Penampakan Batman Versi Robert Pattinson, Lebih Garang?
Kala itu Joker yang diperankan oleh Heath Ledger berhasil memenangkan kategori Aktor Pendukung Terbaik dalam Oscar 2009.
Sementara itu lewat film solonya pada tahun 2019 lalu, Joker kembali menyabet penghargaan di ajang Oscar 2020.
Di Oscar 2020 ini, Joker yang diperankan oleh Joaquin Phoenix berhasil memenangkan nominasi Aktor Terbaik.
Sementara itu, beberapa film Batman yang sudah dirilis sebanyak sembilan kali - tidak termasuk Batman dalam Justice League dan beberapa animasinya - tentu saja memiliki penilaian tersendiri dari para kritikus film dan khalayak.