Wendy Red Velvet Akhirnya Muncul Pasca Insiden Panggung, Sapa Fans Tepat di Hari Ulang Tahunnya
Wendy Red Velvet Akhirnya Muncul Pasca Insiden Panggung, Sapa Fans Tepat di Hari Ulang Tahunnya
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Wendy Red Velvet muncul di Instagram untuk pertama kalinya pasca kecelakaan panggung yang dialaminya beberapa bulan lalu.
Tepat di hari ulang tahunnya, yaitu 21 Februari 2020, Wendy membagikan beberapa fotonya di Instagram.
Melalui postingan tersebut, Wendy yang kini berusia 26 tahun, mengampaikan rasa terima kasihnya pada ReVeluv, fanbase Red Velvet.
Postingan itu merupakan postingan Wendy yang pertama sejak 24 Desember 2019, hampir dua bulan.
Baca: Polisi Dikabarkan Tengah Menyelidiki SBS Terkait Kecelakaan Panggung yang Dialami Wendy Red Velvet
Pada 25 Desember 2019, Wendy mengalami kecelakaan panggung saat menjalani sesi gladi di SBS Gayo Daejeon.
Akibatnya, ia mengalami luka pada bagian wajah serta retak pada tulang panggul dan pergelangan tangan bagian kanan.
Wendy kemudian mengambil istirahat panjang demi fokus pada penyembuhannya.
Dalam pesannya, Wendy tak hanya berterima kasih pada fans yang mengucapkan selamat ulang tahun padanya.
Namun ia juga membagikan update kondisi pemulihannya.
Berikut isi pesan Wendy:
"Kebahagiaan
Halo, ini Wendy Red Velvet.
Sudah lama, kan? Apakah kamu terkejut?
Saya rasa ini postingan untuk pertama kalinya dalam dua bulan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.