Adipati Dolken Cerita Perkembangan Ditto di Film Teman Tapi Menikah 2
Adipati Dolken memerankan karakter Ditto di Film Teman Tapi Menikah 2. Fim itu tayang di bioskop mulai 26 Februari 2020.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Muhammad Naufal
TRIBUNNEWS.COM - Adipati Dolken memerankan karakter Ditto di Film Teman Tapi Menikah 2. Fim itu tayang di bioskop mulai 26 Februari 2020.
Ia senang kembali dipercaya memerankan karakter tersebut.
Dalam perkembangannya Ditto yang seorang remaja bertransisi menjadi dewasa dengan segala halangan rintang yang dijalaninya.
"Dalam film ini Ditto jadi ayah muda dari pengembangan karakter Dito yang di Teman Tapi Menikah satu yang orangnya fun banget, pecicilan banget."
Baca: Gosipnya Dekat dengan Adipati Dolken, Canti Tachril Buka Suara
Baca: Keliling Komplek Saat Banjir, Istri Ajun Perwira Asyik Main Air Layaknya Liburan di Pantai
Baca: Kronologi Penangkapan Pelaku yang Buang Sesajen di Bengawan Solo, Begini Ceritanya
"Di serial kedua ini aku jadi orang yang tanggung jawab dan lebih bijaksana. Sebab, karakternya selain jadi bapak, juga menjadi suami yang baik," kata Adipati Dolken saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (26/2/2020).
Ia juga tak terbeban kembali memerankan karakter Ditto, karena prestasi yang diperolehnya di film Teman Tapi Menikah yang pertama.
Kala itu, namanya masuk dalam nominasi Pemeran Pria Terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia tahun 2018.
"Aku tidak terbebani main film ini dengan karakter Ditto yang pernah masuk di nominasi pemeran pria terbaik dalam festival film Indonesia tahun 2018. Bagi saya juara itu bonus," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.