Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hasil Tes Urine Vanessa Angel Negatif Narkoba, Sang Suami Bibi Ardiansyah Positif

Kasus narkoba yang kini menjerat Vanessa Angel itu lantas menuai perhatian dari khalayak.

Editor: TribunnewsBogor.com
zoom-in Hasil Tes Urine Vanessa Angel Negatif Narkoba, Sang Suami Bibi Ardiansyah Positif
Instagram @vanessaangelofficial
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah setelah resepsi 

TRIBUNNEWS.COM - Sempat diamankan polisi, hasil tes urine artis Vanessa Angel akhirnya keluar.

Disampaikan pihak kepolisian, hasil tes urine Vanessa Angel adalah negatif.

Karenanya, pihak kepolisian pun mengaku tak punya hak untuk melakukan penahanan terhadap Vanessa Angel.

Namun rupanya, hasil tes urine Vanessa Angel dengan sang suami, Bibi Ardiansyah berbeda.

Diwartakan sebelumnya, Vanessa Angel ditangkap polisi atas kasus dugaan penyalahgunaan Narkoba.

Tak hanya Vanessa Angel, sang suami, Bibi Ardiansyah juga ikut diamankan pihak kepolisian.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Polisi Audie Latuheru saat dikonfirmasi Tribunnews, Selasa (17/3/2020) pun membenarkannya.

Berita Rekomendasi

"Benar (Vanessa dan suaminya diamankan terkait narkoba, Red)," kata Audie.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan, Vanessa Angel beserta suami dan asistennya diamankan di kawasan Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, malam tadi.

"Yang diamankan laki-laki 30 tahun. kedua, VA ini umur 25 tahun perempuan. Yang ketiga CL ini umur 23 tahun perempuan," ungkap Yusri dilansir dari TribunJakarta.com. (KN)

BACA SELENGKAPNYA >>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas