Rapper Indonesia Ovianno Meniti Karier di Los Angeles Lewat Single Debutnya
Ovianno mengatakan lagu tersebut terinspirasi dari pengalaman pribadinya saat menjalani sebuah hubungan percintaan.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rapper Indonesia Ovianno meniti kariernya di Los Angeles, Amerika Serikat lewat single debutnya berjudul Lie Lie Lie (Don’t Give Up on Me).
Ovianno mengatakan lagu tersebut terinspirasi dari pengalaman pribadinya saat menjalani sebuah hubungan percintaan.
"Ini ceritanya tentang pengalaman pribadi aku ketika bertahan dalam hubungan yang hanya diperjuangkan oleh satu orang," kata Ovianno dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, Kamis (19/3/2020).
Dalam penggarapannya, Ovianno dibantu oleh dua produser kenamaan di Los Angeles Mcgregor Leo dan Trevor Klaiman.
Baca: Nima Illayla Kolaborasi Bareng Saykoji di Single Barunya
"Penulisan lagu aku ini dibantu oleh produser dari Los Angeles bernama Mcgregor Leo dan Trevor Klaiman," lanjutnya.
OV, sapaan Ovianno saat ini tinggal di Los Angeles, California. Dia berada di sana untuk belajar sekaligus mengejar mimpi sebagai musisi.
Dalam perjalanan bermusiknya, Ovianno memulai karir dengan bekerja pada produser terkenal seperti Duke yang pernah menangani Snoop Dogg, Swae Lee, dan Big Sean.
Memainkan musik rap atau bouncing, dia berharap bisa membuktikan diri di panggung dunia.
"Saya ingin lagu saya didengar oleh banyak orang dari seluruh dunia. Dan membuat orang menyukai musik saya dan terus memberi dukungan,"