Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Galang Donasi setelah Positif Corona, Andrea Dian Kumpulkan Rp 243 Juta dalam Waktu 24 Jam

Andrea Dian membuka donasi di kitabisa.com, yang akan disalurkan untuk membantu tenaga medis yang menangani pasien corona.

Penulis: Nuryanti
Editor: Miftah
zoom-in Galang Donasi setelah Positif Corona, Andrea Dian Kumpulkan Rp 243 Juta dalam Waktu 24 Jam
Instagram/andreadianbimo
Andrea Dian, selebriti yang merupakan istri dari aktor dan presenter Ganindra Bimo mengumumkan kalau ia positif terjangkit novel coronavirus (COVID-19). 

Beberapa pasien bilang ada yang tidur di bangsal, bahkan di konteiner.

Kondisi di RS sekarang sudah benar-benar parah, sudah tidak cukup menampung tambahan pasien, dan semua tenaga medis kewalahan.

Yang juga penting adalah terkait penanganan pasien yang membludak.

Kami semua, baik pasien atau tenaga medis di sini butuh pertolongan dari teman-teman.

Kita butuh peralatan yang layak dan system yang jelas.

Melalui campaign ini aku mau ngajak teman-teman untuk membantu para tenaga medis ini untuk sama sama menyediakan fasilitas dan penangan pasien yang diisolasi seperti hand sanitizer, tissue, sabun, air minum, dan APD (Alat Pelindung Diri).

Karena aku melihat sendiri, di sini masih sangat kekurangan.

Berita Rekomendasi

Selain daripada fasilitas yang sudah aku sebutkan diatas, aku sadar bahwa yang terdampak corona nggak hanya yang positif dan suspect, tapi juga para pekerja informal yang nggak bisa #dirumahaja demi menghidupi diri dan keluarga, seperti ojol, para pedagang di pasar, dan lainnya.

Alhasil, risiko mereka terpapar COVID-19 jadi semakin tinggi.

Don’t worry, I’m okay. But they don’t.

Untuk itu, aku minta tolong untuk teman-teman membantu semua yang terdampak COVID-19 dengan klik link yang ada di bio aku dan klik “DONASI SEKARANG” dan ikuti step donasinya.

Setiap rupiah dan doa dari teman-teman, sangat berarti untuk keadaan yang lebik baik.

Salam, Andrea Dian," tulis Andrea Dian.

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas