Vega Darwanti Unggah Foto Kegiatannya Habiskan Waktu di Rumah, Intip Potret Rumahnya yang Asri
Saat Vega Darwanti membagikan potret berjemur, rumah mewahnya justru jadi sorotan netizen.
Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNNEWS.COM -- Di tengah mewabahnya virus Corona atau Covid-19 di Indonesia, sejumlah artis memilih untuk mematuhi imbauan pemerintah.
Imbauan itu ialah melakukan physical distancing atau menjaga jarak fisik untuk memastikan penyakit tidak menyebar.
Salah satu cara yang dianjurkan WHO adalah beraktivitas di rumah dan menghindari kegiatan di luar.
• Semua Sinetron Sinemart di SCTV Dihentikan Sementara, Haico Van Der Veken Sudah Pamit Rehat Syuting
• Prihatin Nasib Ojol dkk, Via Vallen Bakal Bagikan Sembako untuk 500 Orang Terdampak Corona
Sudah banyak artis Indonesia yang menyosialisasikan imbauan ini.
Termasuk presenter Vega Darwanti.
Vega Darwanti yang biasanya memiliki mobilitas tinggi karena mengisi acara televisi, kini memilih habiskan banyak waktu di rumah.
Ia pun memanfaatkan momen itu untuk bersama anak-anaknya.
Agar tak jenuh, Vega Darwanti melakukan beragam hal.
Salah satunya adalah berjemur di halaman rumah bersama du anaknya.
Saat Vega Darwanti membagikan potret berjemur, rumah mewahnya justru jadi sorotan netizen.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.