Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akrab dengan Keluarga J-Hope BTS, Leeteuk Super Junior Ungkap Kebaikan Mereka

Leeteuk Super Junior mengungkapkan kebaikan keluarga J-Hope BTS padanya. Leeteuk mengatakan ia akrab dengan keluarga J-Hope.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Akrab dengan Keluarga J-Hope BTS, Leeteuk Super Junior Ungkap Kebaikan Mereka
Big Hit Entertainment / SM Town
Leeteuk Super Junior mengungkapkan kebaikan keluarga J-Hope BTS padanya. 

Perhatian ibu J-Hope BTS ini ternyata bukan yang pertama kali.

Baca: Lirik Lagu Who - Lauv feat BTS, Lengkap Beserta Terjemahan Indonesia, Download di Sini

Baca: BTS dan BLACKPINK Masuk Daftar 10 Artis K-Pop Paling Favorit Versi Pemerintah Korea

Leeteuk menyebutkan ibu J-Hope selalu merawatnya.

J-Hope BTS dan keluarganya (26/3/2020)
Keluarga J-Hope BTS. (weheartit.com)

Karena itu, Leeteuk berjanji pada ibu J-Hope akan memberikan salinan buku resepnya yang telah ditandatangani.

"Sebenarnya, kemarin ketika aku menuju ke sauna. Meskipun aku telah memakai topi dan topeng, semua orang tampaknya tahu bahwa itu adalah aku. Aku bertemu ibu Hobi."

"Aku menyapanya dan dia berkata, 'Ya ampun, aku sedang dalam perjalanan untuk menemuimu!'."

"Dia dalam perjalanan untuk memberiku CD (BTS) yang telah ditandatangani! Dia menyerahkan CD, tapi juga mengeluarkan hadiah lain yang dibungkus kertas."

"Dia mengatakan, 'Dan ini adalah sesuatu yang aku ingin berikan kepadamu'."

Berita Rekomendasi

"Itu adalah kosmetik yang kamu tempelkan pada masker wajah setelah kamu melepasnya."

"Dia selalu merawatku, jadi aku mengirim pesan kepadanya, aku akan memberinya salinan buku masakku yang sudah ditandatangani," tutur Leeteuk.

Awal perkenalan

Saat menjadi bintang tamu dalam acara Ask Us Anything bersama Super Junior pada Oktober 2019 lalu, Leeteuk menceritakan awal perkenalannya dengan keluarga J-Hope BTS.

Ketika itu, Kang Ho Dong sebagai pembawa acara menyinggung popularitas Leeteuk dikalangan orang tua.

Leeteuk pun mengisahkan awal pertemuannya dengan ayah J-Hope di sebuah sauna.

Super Junior (26/3/2020)
Super Junior saat menjadi bintang tamu dalam acara Ask Us Anything yang ditayangkan JTBC. (Soompi)

"Luar biasa. Saat aku pergi ke sauna, orang-orang tua mengenaliku."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas