Beda dari Kang Mus Preman Pensiun, Epy Kusnandar di Kehidupan Nyata Punya Anak Cowok Intip Potretnya
Sinetron komedi Preman Pensiun 4 telah tamat pada Kamis lalu (28/5/2020).
Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNNEWS.COM - Sinetron komedi Preman Pensiun 4 telah tamat pada Kamis lalu (28/5/2020).
Meski begitu, pihak RCTI masih menayangkan ulang Preman Pensiun 4 atas permintaan penggemar.
Cerita menarik Preman Pensiun 4 membuat penonton selalu menantikan episode terbarunya.
Terbukti saat ramadan lalu, Preman Pensiun 4 konsisten menduduki rating teratas.
Bahkan meski ditayangkan ulang, rating sinetron yang dibintangi oleh Epy Kusnandar ini masih diminati banyak penonton dengan meraih rating tertinggi.
Baca: Reino Barack Tak Tinggal Diam Syahrini Difitnah, Aisyahrani Sebut Ada Sosok Terkenal yang Terlibat
Baca: Hubungan Sahrul Gunawan dan Gadis Cantik Asal Aceh Telah Kandas, Una Maulina Ungkap Penyebabnya
Seperti penggemar ketahui, di Preman Pensiun, Epy Kusnandar (56) berperan sebagai Kang Mus.
Mantan preman yang kini berbisnis kecimpring.
Kang Mus diceritakan tinggal serumah dengan sang istri, anak perempuan dan Ibu mertuanya.
Jika di sinetron Kang Mus memiliki anak perempuan yang sebentar lagi akan kuliah, maka di kehidupan nyata, pemeran Kang Mus, Epy Kusnindar memiliki anak laki-laki bernama Quentina Qepy Kusnandar.
Diketahui setelah bercerai dari istri pertama, pada 27 Juli 2008, Epy Kusnandar menikahi Karina Ranau (37, wanita yang usianya 17 tahun lebih muda.