Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Barry Likumahuwa Kenang Sosok Ayahnya: Perfeksionis dan Partner Asyik dalam Bermusik

Memiliki ayah yang merupakan musisi jazz kenamaan di Indonesia, membuat Barry banyak belajar dari ayahnya itu

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Barry Likumahuwa Kenang Sosok Ayahnya: Perfeksionis dan Partner Asyik dalam Bermusik
TRIBUN JATENG /A Prianggoro
Sejumlah musisi meramaikan meramaikan perhelatan Jazz Traffic Festival, di Grand Ballroom The Sunan Hotel, Solo, Sabtu (02/11/2013) Perhelatan menampilkan Doctor Tompi and The Professor, Barry dan Benny Likumahuwa Project, Eva Celia, Indro Hardjodikoro, The Fingers, Indra Lesmana dan LLW, Sandy Winarta Quartet, serta Sruti Respati. (TRIBUN JATENG/A Prianggoro) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di mata Barry Likumahuwa, sosok Benny Likumahuwa adalan orangtua yang rileks.

Bahkan, kata Barry, sangat cocok jadi partner kerja.

Baca: Unggah Foto Masa Kecilnya, Indra Lesmana Berbagi Kenangan Bersama dengan Benny Likumahuwa

Barry mengatakan, dia bisa banyak membicarakan soal musik dengan ayahnya itu.

Memiliki ayah yang merupakan musisi jazz kenamaan di Indonesia, membuat Barry banyak belajar dari ayahnya itu.

"Saya cuma disentil di kuping tapi dia enggak galak sih. Kalau sama saya dia, saya sama dia rileks banget hubungannya bisa ngomong gue elo," kata Barry Likumahuwa saat ditemui di rumah duka di kawasan Ciputat, Tangerang, Selasa (9/6/2020).

"Gimana sih emang sedekat itu. buat saya dia partner paling asyik ngobrol soal musik karena wawasan dia luas dan saya suka ngobrol sama dia," tuturnya.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Barry bilang ayahnya itu adalah sosok yang idealis dan perfeksionis dalam urusan bermusik.

Tak jarang bila karya atau cara bermain Barry jelek, maka sang ayah secara terang-terangan akan mengatakan yang sejujurnya.

"Informasi yang saya dapat tentang musik itu dari dia. Tapi kalau di musik dia idealis, perfeksionis dan orangnya apa adanya. Jadi walaupun saya anaknya, saya jelek dibilang jelek," kata Barry.

"Jadi sepanjang saya berusaha belajar musik, sia mggak pernah kasih pujian prematur, dia puji saya main ama dia karena kami bagus," katanya.

"Tapi dia kritik juga dan idealistik banget, sangat apa adanya dan periang. Semua teman-teman beliau datang, papa paling jail, iseng, ice breakler terbaik lah," jelasnya.

Baca: Barry Likumahuwa Sempat Berharap Rayakan Ulang Tahun Benny Pekan Depan

Benny Likumahuwa meninggal dunia karena sakit diabetes pada hari ini, Selasa (9/6/2020) pukul 08.30 WIB.

Ayah dari Barry Likumahuwa itu meninggal di usia ke 73 tahun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas