Spoiler Manga One Piece Chapter 982: Kaido Berencana Menikahkan Yamato dengan Anak Big Mom
Manga One Piece chapter 982 dijadwalkan rilis Minggu (14/6/2020). Spoiler yang beredar yakni rencana Kaido menikahkan Yamato dengan anak Big Mom.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Manga One Piece chapter 982 dijadwalkan rilis Minggu (14/6/2020).
Informasi tersebut disampaikan perusahaan yang menggarap manga karya Eiichiro Oda ini, Shonen Jump melalui platform Mangaplus Shueisha.
Seperti biasanya, sebelum perilisan bab terbaru akan banyak prediksi atau spoiler yang beredar di internet.
Berikut spoiler Manga One Piece chapter 982 yang telah dirangkum Tribunnews dari beberapa sumber.
Kemungkinan pada bab 982 Kaido akan memberikan pengumuman pada acara perjamuan.
Pengumuman itu diperkirakan terkait tentang rencana pernikahan Yamato dengan anak Big Mom.
Dikutip dari International Business Times, fans One Piece bernama nasif009 di laman Reddit menunjukkan satu dialog yang membuatnya berpikir bahwa akan ada pernikahan dari anggota kedua Yonkou ini.
Pemikiran pengguna Reddit tersebut berdasarkan pola perilaku Big Mom yang cenderung menikahkan putra dan putrinya dengan anggota bajak laut aliansinya.
Sebagaimana saat Big Mom ingin bersekutu dengan Germa, ia menawarkan anaknya yang ke-35, Pudding untuk menikah dengan Sanji.
Prediksi tersebut juga didukung dengan keinginan Kaido yang hanya akan memberikan pengumuman ketika sudah ada Yamato dan Big Mom di acara perjamuan.
Kaido pun kemudian memerintahkan Flying Six untuk menemukan Yamato.
Kapten Bajak Laut Binatang Buas ini bahkan menawarkan hadiah pada Flying Six berupa posisi All Star jika mereka dapat menemukan anaknya.
Baca: Spoiler One Piece 982: Big Mom Mengejar Chopper dan Usopp, Nekomamushi Hubungi Inuarashi
Pada bab 982, Otakukart memprediksi Who's Who dan bawahannya akan mulai mencari Yamato.
Di sisi lain, Black Maria tidak tertarik untuk mencari putra Kaido, ia justru ingin berada di dekat sang kapten yang sedang mabuk bersama Orochi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.