Tanggapi Sengketa Merek Geprek Bensu, Jordi Onsu: Lucu Kalau Mereka Bilang Saya Curi Resep
Jordi Onsu kembali menanggapi konflik geprek bensu yang saat ini sedang jadi perhatian masyarakat.
Editor: Irsan Yamananda

TRIBUNNEWS.COM - Beberapa hari terakhir, publik sedang ramai membahas sosok presenter Ruben Onsu.
Hal itu lantaran kasasi atas kepemilikan merek Geprek Bensu yang diajukan PT Onsu Pangan Perkasa milik Ruben Onsu ditolak Mahkamah Agung (MA).
Rumor kurang sedap mengenai usaha ayam geprek Ruben Onsu pun beredar.
Salah satunya tuduhan yang menyebut Ruben menempatkan karyawan di I Am Geprek Bensu untuk mencuri resep.
Sontak, tuduhan ini langsung dibantah oleh adik Ruben, Jordi Onsu.
"Saya dengan tegas membantah," ujar Jordi Onsu saat menggelar jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/6/2020) seperti dikutip dari Kompas.com.
• Nasib Usaha Geprek Bensu di Tengah Polemik Merek, Kuasa Hukum Ruben Onsu: Tidak Perlu Tutup
• Diterpa Badai Geprek Bensu, Begini Curhatan Jordi Onsu Soal Ulang Tahunnya, Tahun Istighfar
• 5 Bantahan Jordi Onsu Soal Sengketa Merek Dagang Geprek Bensu, Termasuk Luruskan Isu Curi Resep

"Tidak ada pencurian resep sama sekali. Apalagi, dengan cara memasukan karyawan," imbuhnya.
Beberapa hari kemudian, Jordi kembali menjelaskan detail bagaimana karyawan yang ada saat itu.
“Jadi ada tambahan sedikit cerita, makanya lucu kalau mereka bilang mencuri resep, naruh karyawan di bagian dapur. Saya tanya dapur yang mana ya, karena di outlet pertama saya tegaskan,” kata Jordi Onsu saat wawancara dengan Kompas.com melalui Zoom, Selasa (16/6/2020).
“Kemarin saya bilang kita tidak punya karyawan, ya tidak punya karyawan untuk mengurus satu bagian, atau bagian lain, seperti pada umumnya ada supervisor ada, ada kitchen leader, ada helper,” ujar Jordi.