Pengakuan Pije Pembakar Mobil Via Vallen, 7 Hari Mencari Rumahnya, ''Saya Pengen Ketemu Via''
Mobil Alphard milik penyanyi dangdut Via Vallen dibakar seseorang saat pagi hari persis di samping rumahnya
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hendra Gunawan
*Pembakar Mobil Alphard Seorang Vianisti
*Polisi Temukan Jenglot dan Bambu Kuning
*Via Vallen Bersyukur Tidak Ada Yang Terluka
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mobil mewah jenis Alphard milik penyanyi dangdut Via Vallen dibakar seseorang saat pagi hari persis di samping rumahnya, Sidoarjo, Jawa Timur.
Pije, pria yang membakar mobil Via Vallen sudah diamankan di Polsek Tanggulangin.
Dia ternyata Vianisti alias fans berat penyanyi dangdut asli Sidoarjo tersebut.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji menemui pria 41 tahun asal Jalan Pabrik Tenun, Kelurahan Sie Putih Timur, Kecamatan Medan, Kota Medan tersebut.
"Saya pengen ketemu Via," ujar Pije saat ditanya Kapolres terkait keberadaannya di rumah Via Vallen, Selasa(30/6/2020).
Pije mengaku datang dari Cikarang. Ia berkali-kali menumpang truk selama tiga hari sampai akhirnya tiba di Tanggulangin, Sidoarjo.
Baca: 7 Alasan Virus Flu Babi Baru G4 Berpotensi Jadi Pandemi, Bisa Menular Via Kontak Langsung & Droplet
Baca: Pelaku Pembakaran Mobil Via Vallen Tinggalkan Pesan Mengancam hingga Sempat Memaksa Ingin Bertemu
"Sampai di Sidoarjo sudah tujuh hari lalu," ujarnya.
Tujuh hari di Sidoarjo, pria ini mengaku tidur di warung dekat jalan masuk menuju Desa Kalitengah.
Selama itu, saat siang dia juga wara wiri ke sana kemari mencari rumah Via.
"Awalnya saya hanya tahu rumahnya di Kalitengah. Itu dari medsos. Makanya tanya-tanya terus. Sampai akhirnya ketemu," jawab Pije saat ditanya kapolres.
Diakuinya, tulisan di tembok adalah tulisannya. Tapi tidak menjelaskan secara jelas.
Hanya dikatakan tulisan angka 79 itu merupakan tanggal lahirnya. Pije mengaku sudah beberapa kali mendatangi rumah itu, tapi ketika ditanya tentang aksinya membakar mobil Via Vallen, jawabannya melantur.
Baca: Pelaku Pembakaran Mobil Via Vallen Tinggalkan Pesan Mengancam hingga Sempat Memaksa Ingin Bertemu
Baca: Ada Bau Mistis di Aksi Bakar Mobil Via Vallen, Polisi Temukan Alat Perdukunan di Tas Terduga Pelaku