Pernikahan Rey dan Pablo Retak Karena Nafkah Batin Tak Tersalurkan? Ini Kata Kuasa Hukumnya
Selama mendekam didalam Rutan Polda Metro Jaya, Rey Utami dan Pablo Benua tidak bisa hidup dalam satu ruangan. Benarkah nafkah batin jadi pemicu cerai
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudah setahun lamanya pasangan Rey Utami (33) dan Pablo Benua mendekam didalam penjara atas kasus Ikan Asin atau penghinaan dan pencemaran nama baik kepada Fairuz A Rafiq.
Selama mendekam didalam Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya, Rey Utami dan Pablo Benua tidak bisa hidup dalam satu ruangan.
Hal itu dikarenakan Rutan Polda Metro Jaya tak bisa menggabungkan tahanan meski berstatus suami istri.
"Mereka memang tidak tinggal seruangan ya di Rutan. Mereka beda blok tahanannya," kata Razman Arif Nasution, pengacara Pablo Benua ketika ditemui di kantornya, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (11/8/2020).
Baca: Uang Diduga Pemicu Keretakan Pernikahan Rey Utami dan Pablo Benua
Baca: Curhat Pablo Benua Tentang Kelakuan Rey Utami, Malu Dimarahi di Depan Tahanan Lain, Memilih Cerai
Karena tak tinggal seruangan lagi, Razman menyebut kalau ada keretakan rumah tangga dari pernikahan Rey dan Pablo.
"Semua dipicu dari beberapa konflik. Mungkin karena nafkah lahir dan batin ya," ucapnya.
Razman mengatakan kalau konflik tersebut diduga karena masalah materi dan juga diduga mereka sudah lama tak mengekspresikan rasa sayang mereka.
"Saya sih kurang tahu ya mereka didalam Rutan apakah bisa berhubungan suami istri atau tidak. Tapi setahu saya, didalam Rutan tak ada bilik asmara," jelasnya.
Namun, Razman tak mau berspekulasi. Hanya saja ia menegaskan pernikahan Rey Utami dan Pablo Benua tengah retak.
"Diduga nantinya Rey setelah bebas akan mengajukan gugatan ke Pengadilan Agama," ujar Razman Arif Nasution.
Baca: Dikabarkan Akan Bercerai, Rey Utami dan Pablo Sering Bertengkar di Penjara
Baca: Reaksi Fairuz A Rafiq saat Trio Ikan Asin Dinyatakan Bersalah: Trimakasih Ya Allah
Uang Diduga Jadi Pemicu
Setelah mendekam di penjara, dikabarkan ada keretakan rumah tangga dari pasangan Rey Utami (33) dan Pablo Benua.
Rey Utami dan Pablo Benua yang mendekam Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya karena kasus ikan asin, dikabarkan pernikahannya tak harmonis lagi.
Pengacara Pablo Benua, Razman Arif Nasution menyampaikan kabar kalau kliennya dan Rey Utami sering cekcok selama di penjara.
"Dari keterangan Pablo mereka belakangan ini cekcok terus," kata Razman Arif Nasution kepada Warta Kota, ketika ditemui di kantornya, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (11/8/2020).
Setelah meminta keterangan dari Pablo, konflik rumah tangganya tersebut diduga terjadi diduga karena Rey tak mendapatkan nafkah selama di penjara dari suaminya sendiri.
"Jadi Senin (10/8/2020) saya ke Polda Metro Jaya membesuk Pablo. Terus dia bilang konfliknya berawal karena Pablo merasa tak dihormati lagi sebagai suami," ucapnya.
"Semua berawal dari sebuah pekerjaan yang menurut Rey Utami, Pablo tidak profesional dalam menjalankan pekerjaan itu, yang diduga sangkut pautnya dengan materi," tambahnya.
Razman menyebut karena hidup didalam penjara membutuhkan biaya besar. Razman menduga, keinginannya Rey di penjara banyak tak dipenuhi oleh Pablo selama setahun meringkuk dibalik jeruji besi.
"Jadi di dalam Rutan itu rupanya Rey ini marah besar, sehingga dilihat oleh orang orang yang ada, tahanan lain, sehingga Pablo ini marah, tersinggung, muncullah satu status adminnya si Pablo ini seolah olah ada masalah dia dengan Rey," jelasnya.
Razman menduga kalau nantinya, Rey Utami akan mengajukan gugatan cerai ke Pablo Benua di Pengadilan Agama jika sudah bebas nanti.
"Tapi Pablo pengin sekali mempertahankan rumah tangganya dengan Rey," ungkapnya.
Alasan yang utama adalah karena rasa cinta Pablo Benua kepada Rey Utami begitu besar, karena sudah berjuang meluluhkan hati istrinya sebelum menikah.