Wacana Jadi Calon Bupati Luwu Utara Tuai Pro Kontra, Evi Masamba Singgung tentang Teman Iri Hati
Evi Masamba sempat bertanya apakah ia cocok jadi calon Bupati Luwu Utara tuai komentar positif hongga negatif. Ia posting soal penyakit iri hati.
Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNNEWS.COM -- Pedangdut Evi Masamba tak mau berpangku tangan melihat kota kelahirannya di Masamba diterjang banjir bandang beberapa waktu lalu.
Ia pun berinisiatif memberikan bantuan untuk masyarakat Luwu Utara (Masamba), Sulawesi Selatan yang tertimpa bencana banjir.
Evi Masamba yang berasa dari Luwu Utara merasa 'terpanggil' untuk kembali membangun daerahnya yang baru saja terkena bencana.
• Aktris Faradilla Yoshi Digosipkan Cinlok dengan Mantan Suami alm Irene Justine, Intip Potret Mereka
• Amanda Manopo Kesal Keluarganya Dituding Ingin Jauhkan Billy Syahputra, Ungkit Soal Settingan
Wanita ini juga gencar membagikan postingan kondisi Luwu Utara terkini melalui Instagramnya.
Kemudian, pedangdut berusia 29 tahun menyebutkan jika tak perlu gelar Sarjana untuk membangun daerahnya.
"Tdk perlu sarjana untuk membangun daerah sendiri tpi niat yang tulus harus dibangun dalam diri, dan ingat sebagian yg berpendidikan ada yg tidak bisa bertanggung jawab dan merusak daerah sendiri. #evimasamba," tulis Evi di postingannya baru-baru ini.
Tak cukup sampai di situ, Evi Masamba juga mengutarakan niatnya menjadi Bupati.
Adapun, isi unggahan Instagram Evi Masamba yakni bertanya perihal cocok atau tidaknya ia maju sebagai calon Bupati Luwu Utara, Masamba, Sulawesi Selatan.
"Halo, Assalamualaikum, saya Evi Masamba, putri Luwu Utara, cocok enggak, ya, kalau saya mencalonkan Bupati Luwu Utara, Masamba?" ujar Evi.
Niat Evi Masamba itu sempat menuai beragam respons dari rekan artisnya, salah satunya Ivan Gunawan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.