Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pengakuan Oscar Lawalata Yang Ia Rasakan Sejak Kecil Sudah Feminim

Oscar Lawalata, designer kenamaan sekaligus kakak kandung Mario Lawalata mengakui bahwa sejak kecil i

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Hendra Gunawan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Oscar Lawalata, desainer kenamaan sekaligus kakak kandung Mario Lawalata mengakui bahwa sejak kecil ia tumbuh sebagai pribadi yang feminim.

"Saya tumbuh sebagai feminin itu kan soskal jugdement pasti ada," kata Oscar Lawalata dalam vlog di The Lawalatas, dikutip Tribunnews.com, Senin (17/8/2020).

Oscar membeberkan seperti apa ia memandang dirinya saat ini. Ia merasa sejak kecil memang memiliki keunikan dalam dirinya.

"Oscar yang pasti unik, undpredictable. Karena saya tahu

Baca: Oscar Lawata Beberkan Usahanya Beritahu ke Mario dan Sang Bunda Tentang Dirinya

bahwa apa yang saya jalanin dengan personal saya dengan pribadi saya, nggak perlu keluarga saya, diri saya sendiri pun juga tahu bahwa saya unik," jelas Oscar.

"Cara saya berpikir itu adalah selalu tidak pada umumnya gitu. Karena kalau ditanya itu bagaimana ya saya sendiri tidak tahu yaa. Karena jiwa itu sudah ada di dalam situ," bebernya.

Berita Rekomendasi

Memiliki jiwa feminim dan kini menjadi transgender, Oscar mengakui bahwa banyak yang mengahikimi dirinya. Bahkan keluarganya pun butuh waktu untuk bisa menerima dirinya.

"Mereka dengan cara sendiri, saya dengan cara sendiri. Tapi kan mereka kalau ditanya juga 'aduh ini apa sih? Kenapa harus seperti ini sih?' gitu," kata Oscar.

"Kan itu nggak enak untuk mereka dan secara kenyamananya. Jadi karena keunikan itu banyak juga perbenturan-perbenturan dari mereka untuk mengerti saya gitu," ungkapnya.

Oscar Lawata telah menegaskan bahwa dirinya adalah seorang transgender dan memilih gender sebagai perempuan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas