Wirdha Sylvina Lakukan Tradisi Keluarga di Ulang Tahun Putranya
Wirdha Sylvina atau yang akrab disapa Neng Wirdha baru saja merayakan ulang tahun putranya, Aljabbar yang ke 7 tahun.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wirdha Sylvina atau yang akrab disapa Neng Wirdha baru saja merayakan ulang tahun putranya, Aljabbar yang ke 7 tahun.
Perayaan ulang tahun putranya itu terasa unik lantaran Wirdha melestarikan tradisi keluarganya yakni melepaskan burung.
Tak tanggung-tanggung, Wirdha melepaskan sekira 700 ekor burung dalam syukuran ulang tahun putranya itu.
"Ini tradisi keluarga sih lepasin burung," kata Neng Wirdha di kawasan Otista, Jakarta Timue, Sabtu (22/8/2020).
"Dengan adanya pelepasan burung harapannya penyakit dan hal-hal yang tidak bagus semuanya dibawa terbang sama burung," tutur Neng Wirdha.
Keluarga memutuskan untuk merayakan ulang tahun Aljabbar ke-7 bersama anak-anak sekitae rumah. Karena Al sudah menangihnya sejak beberapa bulan sebelumnya.
"Anaknya sendiri memang kepengin," lanjut Neng Wirdha.
"Ini tasyakuran ulang tahun Aljabbar ke-7. Sebetulnya ulang tahunnya tanggal 17 Agustus kemarin tapi baru bisa sekarang,"kata Neng Wirdha, ibunda Aljabbar.
Tak hanya itu, Daus Mini dan Aljabbar sempat membawakan sejumlah lagu di hadapan puluhan anak-anak.
Salah satunya adalah lagu Aljabbar berjudul Corona is Covid-19 yang dirilis beberapa bulan lalu. Meski Daus Mini bukan lah seorang penyanyi, namun dia berusaha nyanyi bareng Al untuk sekedar seru-seruan bareng.
“Untuk seru-seruan aja menghibur anak-anak,” ucap Daus Mini.
Di hari ulang tahun Aljabbar, Wirdha dan Zecky Alatas memberikan sebuah laptop untuk Aljabbar menjalani proses belajar online.