Aktingnya Dipuji, Ade Firman Hakim Meninggal Sebelum Sempat Saksikan Film Terbarunya
Saat kabar duka mengiringi kepergian aktir Ade Firman Hakim, kiprahnya di dunia film tanah air pun dikenang.
Editor: Anita K Wardhani
Ade Firman Hakim meninggal dunia di RS Tarakan, Jakarta Pusat.
Informasi yang diterima Warta Kota menyebutkan, Ade Firman Hakim meninggal dunia, Senin pukul 17.20 WIB.
Sebelum meninggal dunia, kesehatan Ade Firman Hakim disebutkan terus menurun hingga menjalani perawatan di rumah sakit.
"Seminggu lalu dia (Ade Firman Hakim) sudah drop parah, tapi masih pegang handphone dan berusaha kontak teman-temannya," kata Dai Tirta, adik Ade Firman Hakim, saat dihubungi wartawan, Senin sore.
Saat kondisi kesehatannya semakin menurun, Dai Tirta membawa Ade Firman Hakim ke rumah sakit.
"Dia (Ade Firman Hakim) suspect Covid-19. Tadi jam 17.20 WIB saya dipanggil dokter dan bilang sudah nggak ada (meninggal)," ujar Dai Tirta.
Rencananya, Ade Firman Hakim akan dimakamkan di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat, mengikuti protokol Covid-19. "Saya minta doanya yang terbaik. Maafkan kesalahannya," kata Dai Tirta.
Baca: Fakta Meninggalnya Aktor Ade Firman Hakim, Diduga Covid-19, Swab Belum Keluar Hingga Pemakaman
Baca: Dunia Hiburan Kembali Berduka, Aktor Ade Firman Hakim Meninggal Dunia Diduga Karena Covid-19
Rekam Jejak Ade Firman Hakim di Dunia Film Indonesia
Nama Ade Firman Hakim di dunia seni peran Indonesia bisa dikatakan tak asing lagi.
Rekam jejak Ade Firman Hakim di sinema Indonesia berawal dari finalis Abang None Jakarta wilayah Jakarta Barat pada tahun 2008.
Kala itu, dia mendapatkan gelar Harapan 1.
Sampai sekarang, Ade telah membintangi sederet film yang terkenal di Tanah Air.
Dia pernah berperan di film Ratu Ilmu Hitam hingga film Malam Jumat The Movie.
Ade juga pernah bermain dalam 22 Menit.
Film tersebut diangkat dari kisah nyata teror bom mengerikan yang terjadi di pos polisi kawasan Sarinah, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, pada Januari 2016.