Nunung Positif Covid-19, Diduga Terpapar Saat Memandu Acara Bersamanya, Bagaimana Nasib Sule?
Nunung kabarnya terpapar Covid-19 saat bekerja memandu salah satu program televisi swasta. Ia bersama Sule. Bagaimana nasib ayah rizky febian?
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM- Publik kembali mendengar kabar selebriti tanah air terpapar covid-19. Kali ini, pelawak Nunung (57) yang dikabarkan terinfeksi virus corona.
Nunung saat ini sedang menjalani perawatan intensif di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan agar bisa sembuh dari covid-19.
Kabar mengenaiNunung terinfeksi covid-19 dibenarkan oleh pengacara keluarga, yakni Moamar Maruapey ketika dihubungi wartawan, Selasa (22/9/2020).
"Pagi ini setelah saya konfirmasi kembali ke pihak keluarga Mami Nunung, informasi yang saya dapatkan bahwa mami posotif Corona atau covid-19," kata Moamar Maruapey.
Kabar Nunung terinfeksi virus corona juga disampaikan Nunik adik kandungnya.
Baca: Nunung Positif Covid-19, 5 Anggota Keluarga Ikut Terpapar Termasuk Cucu, Ini Kondisinya Sekarang
Baca: BREAKING NEWS, Keluarga Benarkan Nunung Positif Terpapar Covid-19, Mengaku Badannya Sakit
Nunik baru mendengar kabar tersebut langsung dari Nunung sendiri setelah ia menghubungi kakaknya itu.
"Iya memang benar (Nunung Covid-19). Saya juga baru dengar ini tadi ya. Iya iya (positif)," ujar Nunik saat dihubungi awak media, Selasa (22/9/2020).
"Dari mba Nunung sendiri. Tadi saya telfon, soalnya kan kemarin sebelumnya kan mba Nunung memang telfon aku waktu belum ada gejala itu, terakhir telfon itu dia emang ngomomg badanku sakit-sakit semua," beber Nunik.
Anak Cucu dan Asisten Juga Positif
Nunik mengaku tak sungkan membagikan kabar tersebut karena menurutnya ini bukan aib yang harus ditutup-tutupi.
"Ini bukan aib, ini tidak harus ditutup-tutupi. Emang harus tahu, nggak harus ditutup-tutupi, ini saya ngomong apa adanya saja," jelasnya.
Adik kandung Nunung, Nunik mengatakan bahwa selain Nunung, anak dan cucunya juga dinyatakan positif Covid-19.
Nunik menuturkan bahwa dua anak Nunung dan satu orang cucu serta menantu terpapar Covid-19.
Namun, Nunik tak secara jelas membeberkan siapa saja anggota keluarga lain yang terpapar Covid-19.
"Selain Nunung, ada anaknya dua, cucu satu, menantu satu, sama asistennya mba Nunung," ujar Nunik saat dihubungi awak media, Selasa (22/9/2020).
Baca: Nunung Positif Covid-19, Rumahnya Kini Kosong, Keluarga Karantina Mandiri di Hotel
Baca: Nunung Srimulat Positif Covid-19, 4 Anggota Keluarga & Asisten Ikut Tertular, Iyan Sambiran Negatif