Sinopsis Drama Record of Youth Episode 6: Hye Jun Gagal Mendapatkan Peran
Sinopsis drama Korea Record of Youth episode 6. Menceritakan lika-liku karier Hye Jun yang juga mengalami kegagalan.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
Sementara itu, Hye Jun mengantar sang kakek ke studio foto untuk pemotretan.
Sebelumnya, Jeong Ha berjanji akan menjadi penata rias untuk kakek Hye Jun.
Setelah menyelesaikan pekerjaannya dengan Hae Hyo, Jeong Ha bergegas menyusul Hye Jun dan kakeknya.
Ini adalah pemotretan besar untuk kakek Hye Jun.
Jeong Ha merias wajah dan memperbaiki pakaiannya.
Mereka melakukan yang terbaik untuk kakek Hye Jun.
---
Lee Tae Su pusing dengan berita yang beredar tentang Park Do Ha.
Sebuah video tentang perlakuan kasar Park Do Ha terhadap fans telah menyebar.
Selaku manager Park Do Ha, dirinya merasa perlu membersihkan nama Park Do Ha.
Lee Min Jae juga sedang dipusingkan dengan Tae Su yang memberi informasi tak menyenangkan pada Sutradara Yoon.
Tae Su berkata pada sutradara bahwa Min Jae adalah orang yang telah merebut kliennya (Hye Jun).
Karena hal itu, sutradara tidak lagi menyukai Min Jae dan memutuskan kerjasamanya.
Ia pun harus menyampaikan kabar buruk itu pada Hye Jun.
Baca: Sinopsis Drakor Still 17 Episode 14, Woo Jin Teringat Kenangan Bersama Seo Ri
Baca: 5 Drama Korea dengan Episode Baru di Viu, Siap untuk Temani Akhir Pekanmu
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.