Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bicarakan Fetish, Anya Geraldine: Gua Suka Cowok yang Enggak Baik-baik Banget

Secara tidak sadar, Anya Geraldine mengaku sangat tertarik dengan lawan jenis yang nakal dan sulit ditaklukan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Bicarakan Fetish, Anya Geraldine: Gua Suka Cowok yang Enggak Baik-baik Banget
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Anya Geraldine ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (19/8/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Anya Geraldine jadi bintang tamu di acara Ngobrak yan tayang di akun Youtube Gofar Hilman.

Dalam obrolan tersebut, Anya Geraldine mendapat pertanyaan dari follower Gofar Hilman tentang fetish-nya.

Awalnya, Anya Geraldine tak ingin menjawab pertanyaan ini karena takut mengarah pada obrolan seksual.

Namun setelah dibicarakan lagi dengan Gofar, fetish ternyata tidak melulu tentang sesuatu untuk merangsang gairah seksual.

Baca juga: Anya Geraldinde Akui Punya Cita-Cita Sebagai Seksolog

Baca juga: Disuruh Pilih Anya Geraldine atau Ariel Tatum, Chef Juna Tertawa : Jangan Baper !

Baca juga: Rizky Febian Jomblo, Anya Geraldine Juga Sudah Putus, Mungkinkah Jadi Kekasih?

"Fetish itu kan bisa untuk berbagai macam hal kan, berarti bisa juga untuk kegiatan, hubungan, atau apa," kata Anya Geraldine seperti dikutip Kompas.com dari video Ngobrak, Jumat (16/10/2020).

"Kalau gue bisa dibilang fetish gue dalam mencari pasangan, mencari pasangan ya bukan melakukan apa-apa dengan pasangan, gue suka sama cowok yang enggak baik-baik banget, kayak jahat, tapi ternyata bucin," lanjut Anya.

Secara tidak sadar, Anya Geraldine mengaku sangat tertarik dengan lawan jenis yang nakal dan sulit ditaklukan.

Berita Rekomendasi

Tipe laki-laki seperti itu justru semakin membuatnya penasaran untuk mampu meluluhkannya.

"Gue akan semakin jatuh cinta dan klepek-klepek dengan cowok-cowok bajingan dibandingkan dengan yang dari awal tahu dia baik," ucap pemilik nama asli Nur Amalina Hayati tersebut.

Anya Geraldine berkaca pada pengalaman saat ia didekati oleh lelaki baik dan tergolong nerd.

Dari pengalaman itu, Anya merasa hubungannya tidak bakal berjalan karena tidak ada percikan-percikan atau hasrat yang selalu dicarinya.

Ganteng dan kaya bukan kriteria

Anya Gerladine rupanya sama sekali tak bercita-cita punya pasangan yang bergelimang harta dan berparas ganteng.

Meski diakui, Anya Geraldine acapkali didekati oleh laki-laki yang memamerkan harta kekayaannya.

Baca juga: Dekat dengan Rizky Febian, Anya Geraldine Didoakan Balikan dengan Ovi Rangkuti Usai Komentari Foto

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas