Disebut Banyak Drama & Kualitas Peserta Menurun, Penonton Masterchef Indonesia Kritik Kontestan Ini
Masterchef Indonesia dikritik dan disebut banyak drama hingga kualitas peserta menurun, penonton heran sosok ini tak kunjung pulang
Editor: Talitha Desena Darenti
TRIBUNNEWS.COM - RCTI tengah menayangkan Masterchef Season 7.
Seperti season sebelumnya, para peserta di season ini berasal dari berbagai latar belakang.
MasterChef season 7 tayang perdana sejak Sabtu 26 September 2020.
Namun, penonton menunjukkan kekecewaan di season ini.
Season 7 dianggap tidak sesuai ekspektasi seperti season sebelumnya.
Apalagi, setelah episode pada tanggal 17 dan 18 Oktober 2020.
Baca juga: Curi Perhatian, Ini Sosok Zahra Yuriva eks JKT48 yang Ikut MasterChef 7, Sempat Ditantang Menari
Baca juga: Zahra Yuriva Eks JKT48 Audisi MasterChef, Chef Juna & Chef Renatta Beri Komentar Nyesek Soal Masakan
Sejak Minggu malam hingga Senin pagi, 19 Oktober 2020, tagar yang berhubungan dengan Masterchef Indonesia jadi trending.
Banyak yang menunjukkan kekecewaan dengan episode tersebut.
Selain itu tagar dengan nama salah satu kontestan, 'Yuri' juga jadi trending.
Banyak yang mempertanyakan mengapa Yuri tak kunjung dieliminasi atau keluar dari acara ini.