Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nikita Willy Ceritakan Pengalaman Pernikahannya dengan Indra Priawan

Cerita pernikahan Nikita Willy dan Indra Priawan. Masalah pertama hingga bulan madu

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Nikita Willy Ceritakan Pengalaman Pernikahannya dengan Indra Priawan
instagram Bridestory
Nikita Willy dan Indra Priawan sah jadi suami istri usai akad nikah pada Jumat (16/10/2020) 

TRIBUNNEWS.COM - Kebahagiaan menyelimuti pengantin baru, Nikita Willy dan suaminya, Indra Priawan.

Nikita Willy dan Indra Priawan menikah pada Jumat (16/10/2020) yang digelar di kawasan Jakarta Timur.

Dua Minggu setelah menikah, beberapa kebiasaan baru kini mulai dijalani oleh pengantin baru ini.

Pernikahan Indra dan Nikita Willy
Pernikahan Indra dan Nikita Willy (Instagram @bridestory)

Baca juga: Nikita Willy Bulan Madu ke Bali Sebelum ke Antartika, Intip Foto-foto Romantis Bareng Indra Priawan

Baca juga: Bulan Madu ke Antartika Tahun Depan, Nikita Willy Akan Satu Kapal dengan Karyawan NASA

Kebiasaan Cuci Muka Indra Priawan

Nikita Willy mengungkapkan kebiasaan Indra Priawan yang baru diketahuinya setelah menikah.

Dia sempat kaget ketika mengetahui kebiasaan cuci muka suaminya.

"Dia kalau cuci muka kayak iklan face wash, kayak buarrr ke mana-mana airnya," kata Nikita Willy sembari tertawa.

Berita Rekomendasi

Meski telah berpacaran selama empat tahun sebelum akhirnya menikah, Nikita baru mengetahui kebiasaan tersebut.

Artis berusia 26 tahun itu harus selalu mengelap kaca dan westafel setiap kali sang suami selesai mencuci muka.

Ngambek Gegara Pancake

Indra Priawan pernah ngambek karena pancake atau kue panekuk.

Awalnya, Nikita Willy dan Indra ditanya mereka pernah berselisih paham selama hampir dua minggu menikah atau tidak.

Menjawab pertanyaan tersebut, Indra langsung cepat menyebut belum pernah berantem dengan sang istri.

Namun, Nikita Willy mengatakan pernah karena sebuah panekuk yang dibuatnya.

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas