Jawaban Ayu Ting Ting saat Ditanya soal Isu Kandasnya Hubungannya dengan Adit Jayusman: Doain Aja
Ayu Ting Ting akhirnya buka suara terkait isu bahwa hubungannya dengan Adit Jayusman sudah kandas.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Ayu Ting Ting akhirnya buka suara terkait isu bahwa hubungannya dengan Adit Pradana Jayusman sudah kandas.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Selasa (3/11/2020).
Ditemui seusai bekerja, Ayu Ting Ting terlihat sedang berjalan dari sebuah gedung menuju mobilnya.
Baca juga: Tuding Ayu Ting Ting Sudah Putus dari Adit Jayusman, Ivan Gunawan Berikan Klarifikasi
Selama itu, ia juga irit bicara saat ditanya dan dimintai klarifikasi soal ucapan Ivan Gunawan.
Mantan istri Henry Baskoro Hendarso ini memilih untuk memberikan jawaban singkat.
Ayu Ting Ting bahkan hanya meminta agar didoakan untuk yang terbaik bagi hubungannya dengan Adit Jayusman.
"Senyumin aja."
"Doain aja yang terbaik ya," terang Ayu Ting Ting.
Tak sampai di situ, awak media masih berusaha untuk mendapatkan kebenaran dari pedangdut berusia 28 ini.
Namun Ayu Ting Ting masih bersikeras tidak akan memberikan jawaban pasti soal isu tersebut.
"Mau tanya apa saya jawabnya juga itu, doain aja yang terbaik," lanjutnya.
Baca juga: Yakin Akan Lepas Masa Janda Tahun Depan, Ayu Ting Ting Malah Siratkan Putus dari Adit Jayusman
Baca juga: Kerap Dituding Tiru Gaya Nagita Slavina, Ayu Ting Ting Kini Justru Banjir Pujian Karena Foto Ini
Lantas, Ayu Ting Ting menuturkan bahwa ucapan Ivan Gunawan hanyalah candaan.
Sehingga tak perlu ditanggapi dengan serius.
Bahkan, ia mengaku sudah biasa dengan para sahabat membuat candaan demikian.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.