Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kelanjutan Kisah Cinta Beda Agama Elmatu, Dituangkan dalam Lagu ''Bukan Dia Untukku''

Setelah sukses dengan single pertama yakni 'Aku Yang Salah', kini Elmatu merilis karya terbarunya bertajuk 'Bukan Dia Untukku'.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Kelanjutan Kisah Cinta Beda Agama Elmatu, Dituangkan dalam Lagu ''Bukan Dia Untukku''
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Elmatu saat merilis single terbarunya berjudul "Bukan Dia Untukku" di Holywings, Jakarta Selatan, Jumat (20/11/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Elmatulessy atau yang akrab disapa Elmatu kembali merilis single yang berkisah tentang cinta beda agama.

Setelah sukses dengan single pertama yakni 'Aku Yang Salah' kini Elmatu merilis karya terbarunya bertajuk 'Bukan Dia Untukku'.

Dalam lagu barunya itu Elmatu menceritakan lanjutan perjalanan kisahnya dalam memperjuangkan perasaannya dala situasi yang menyedihkan.

"Bukan Dia Untukku bercerita tentang kisah cinta aku yang sebelumnya kandas karena perbedaan keyakinan," kata Elmatu di Holywings Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Baca juga: Chord Gitar Aku Yang Salah - Elmatu dengan Lirik: Tolong Tanyakan pada Tuhanmu

Rupanya, di tengah hiruk-pikuknya dunia dan lingkungannya, Elmatu masih belum bisa merelakan cinta sejatinya yang harus terpisah karena sebuah perbedaan.

Bersama dengan label Holywings Record, Elmatu meluncurkan 'Bukan Dia Untukku'. Dirinya berharap single terbarunya lebih mudah tersampaikan melalui video musik yang juga sudah dirilis.

Berita Rekomendasi

Co-Produser David Arianto menjelaskan, video musik 'Bukan Dia Untukku' dibuat sedemikian rupa agar masyarakat bisa mendapatkan feel dari lagu itu.

“Semoga video musik itu dapat terus mempertahankan eksistensi Elmatu di industri musik Indonesia. Semoga videonya bisa dinikmati masyarakat Indonesia,” kata David Arianto.

Lagu terbaru Elmatu juga sudah bisa didengarkan diberbagai digital platform musik yang ada.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas