Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Daftar Lengkap Nominasi Grammy Awards 2021: BTS Menjadi Grup Kpop Pertama yang Masuk Nominasi

Daftar lengkap nominasi Grammy Awards 2021, BTS masuk nominasi. Malam puncak akan berlangsung pada Minggu 31 Januari 2020.

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Daftar Lengkap Nominasi Grammy Awards 2021: BTS Menjadi Grup Kpop Pertama yang Masuk Nominasi
Facebook BTS Official
BTS Season's Greetings 2021 - Daftar lengkap nominasi Grammy Awards 2021, BTS masuk nominasi. 

TRIBUNNEWS.COM - Daftar lengkap nominasi Grammy Awards ke-63 resmi diumumkan pada Selasa (24/11/2020).

Grup Kpop asal Korea Selatan, BTS, masuk nominasi Grammy Awards untuk kategori Best Pop Duo/Group Performance berkat karyanya, Dynamite.

Dikutip dari Kompas.com, hal ini menjadikan BTS sebagai artis atau grup pertama Korea Selatan yang dinominasikan untuk ketiga penghargaan musik utama di Amerika yang mencakup Billboard Music Awards dan American Music Awards.

Sebelumnya, dalam American Music Awards, BTS juga berhasil membawa pulang dua penghargaan.

Baca juga: Lesty Kejora Masuk Rumah Sakit Lagi, Rizky Billar Ungkap Kondisi Terkini Dedek

Baca juga: Reaksi BTS Masuk Nominasi GRAMMY, Melompat Kegirangan, Tepuk Tangan, hingga Mengumpat

BTS memboyong penghargaan untuk kategori Favourite Duo or Group Pop/Rock dan Favourite Social Artist.

Sementara itu, Beyoncé menjadi musisi yang paling banyak mendapatkan nominasi dengan jumlah sembilan nominasi di Grammy Awards 2021.

Disusul Taylor Swift, Roddy Ricch, dan Dua Lipa dengan masing-masing enam nominasi.

Berita Rekomendasi

Sejumlah musisi lainnya juga mendapatkan lebih dari satu nominasi, seperti Brittany Howard, Billie Eilish, serta Megan Thee Stallion, Phoebe Bridgers, Justin Bieber, DaBaby, musisi jazz John Beasley, dan komposer klasik David Frost.

Pihak Recording Academy menyebut telah menerima lebih dari 23 ribu karya dari 84 kategori.

Semuanya itu kemudian disaring oleh komite khusus hingga menghasilkan nominasi.

Malam puncak Grammy Awards 2021 akan berlangsung pada Minggu, 31 Januari 2021, malam waktu Los Angeles.

Baca juga: Jadi Juri Indonesias Next Top Model, Luna Maya Justru Merasa Heran Lihat Fenomena Ini

Berikut daftar lengkap nominasi Grammy Awards 2021 yang Tribunnews.com kutip dari Variety:

Record Of The Year

  • "Black Parade" — Beyoncé
  • "Colors" — Black Pumas
  • "Rockstar" — DaBaby Featuring Roddy Ricch
  • "Say So" — Doja Cat
  • "Everything I Wanted" — Billie Eilish
  • "Don't Start Now" — Dua Lipa
  • "Circles" — Post Malone
  • "Savage" — Megan Thee Stallion Featuring Beyoncé

Song Of The Year

  • "Black Parade" — Denisia Andrews, Beyoncé, Stephen Bray, Shawn Carter, Brittany Coney, Derek James Dixie, Akil King, Kim "Kaydence" Krysiuk & Rickie "Caso" Tice, songwriters (Beyoncé)
  • "The Box" — Samuel Gloade & Rodrick Moore, songwriters (Roddy Ricch)
  • "Cardigan" — Aaron Dessner & Taylor Swift, songwriters (Taylor Swift)
  • "Circles" — Louis Bell, Adam Feeney, Kaan Gunesberk, Austin Post & Billy Walsh, songwriters (Post Malone)
  • "Don't Start Now" — Caroline Ailin, Ian Kirkpatrick, Dua Lipa & Emily Warren, songwriters (Dua Lipa)
  • "Everything I Wanted" — Billie Eilish O'Connell & Finneas O'Connell, songwriters (Billie Eilish)
  • "I Can't Breathe" — Dernst Emile II, H.E.R. & Tiara Thomas, songwriters (H.E.R.)
  • "If The World Was Ending" — Julia Michaels & JP Saxe, songwriters (JP Saxe Featuring Julia Michaels)

Baca juga: 10 Film Terbaik tentang Guru untuk Memperingati Hari Guru Nasional 2020, Bisa Kamu Tonton di Netflix

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas