Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Suasana Haru Saat Almarhum Ade Firman Dapat Piala Citra 2020, Suara Aktris Senior Ini Bergetar

Almarhum Ade Firman Hakim menerima penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik dalam Piala Citra 2020 atas perannya di film Ratu Ilmu Hitam.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Suasana Haru Saat Almarhum Ade Firman Dapat Piala Citra 2020, Suara Aktris Senior Ini Bergetar
Instagram @adefirmanhakim
Aktor Ade Firman Hakim menghembuskan napas terakhirnya pada Senin (14/9/2020) petang. Ia meninggal dunia di usia yang relatif muda yakni 31 tahun. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Almarhum Ade Firman Hakim menerima penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik dalam Piala Citra 2020 atas perannya di film Ratu Ilmu Hitam.

Suasana haru saat nama Ade Firman dibacakan sebagai pemenang dalam malam penganugerahan yang dilaksanakan pada Sabtu (5/12/2020).

Terlihat Putri Ayudya berlinang air mata, ia merupakan sahabat dekat dari Ade Firman Hakim.

"Selamat malam, saya mewakili almarhum Ade Firmah Hakim saya mau mengucapkan terima kasih kepada Allah SWT, keluarga almarhum Ade Firman Hakim Ibu Ati Susilawati, Anas, Ines, Idey," kata seorang rekan almarhum Ade Firman Hakim saat menerima Piala Citra Festival Film Indonesia 2020, Sabtu (5/12/2020).

"Makasih kepada Rapi Film, Kimo Stamboel, para sahabat teman dan rekan yang selalu support dan sayang kepada almarhum, makasih FFI atas penghargaan atas dedikasi alamarhum pada dunia seni peran," lanjutnya.

Tak berselang lama, Christine Hakim yang mendapatkan Piala Citra kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik berharap Ade Firman Hakim bisa menerima piala tersebut.

TINEHAKIM
Suasana Haru Saat Almarhum Ade Firman Dapat Piala Citra 2020. Christine Hakim saat mengingat sosok Adi Firman Hakim di atas panggung ajang penghargaan Piala Cita Festival Film Indonesia 2020, Sabtu (5/12/2020).
Berita Rekomendasi

Suara Christine Hakim bergetar, bahkan ia sempat tak bisa melanjutkan ucapannya saat mengingat sosok Ade.

"Saya mendengar Ade Firman Hakim disebut, dia pemenang. Sejak film ‘Ibu Maafkan Aku’ dia jadi anak saya, saya tidak bisa membayangkan andai kata almarhum ada di sini bersama saya menerima Piala Citra untuk kategori yang sama," ujar Christine Hakim.

"Mudah-mudahan dengan izin tuhan, beliau bisa melihat atau merasakan. Karena saya percaya ruhnya ada dalam kekuasaan tuhan. Semoga tuhan menerima amal budi dan solehnya," ungkapnya.

Dalam film Ratu Ilmu Hitam yang dirilis pada 7 November 2019, almarhum Ade Firman berperan sebagai Maman.

Ade Firman Hakim kemudian meninggal dunia pada September 2020 lalu karena riwayat sakit asma dan pneumonia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas