7 Tahun Menikah dengan Pria Berdarah Biru, Yasmine Wildblood: Bagaimana Kamu Tahan denganku
Yasmin Wildblood kini sudah tujuh tahun membina rumah tangga dengan pria berdarah biru.
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Yasmin Wildblood kini sudah tujuh tahun membina rumah tangga dengan pria berdarah biru.
Tepatnya pada 9 Desember 2013 lalu, artis berdarah Inggris ini dinikahi sang kekasih yang 18 tahun lebih tua darinya.
Sang suami Raden Mas Sahid Abishalom Benninu Nugroho Noyosatwiko Soerjosoemarno atau biasa disapa Abi Yapto merupakan keturunan ningrat.
Ayah Abi, Japto Soerjosoemarno dikenal sebagai pemimpin umum sebuah organisasi masyarakat besar yang bernama Pemuda Pancasila.
Darah ningrat Abi mengalir dari sang kakek yang merupakan ningrat dari Mangkunegaraan, cucu dari Mangkunegoro V.
Baca juga: Andre Taulany Sakit, Sule Bantah Sahabatnya Terpapar Covid-19, Bagaimana Kondisinya?
Baca juga: Pernikahan Ayu Ting Ting Kian Dekat, Kata Ayah Rozak Lagi Fitting Busana Pengantin, Ini Harapannya
Baca juga: KALEIDOSKOP 2020 - Artis yang Menikah di Tengah Pandemi Covid-19: Dinda Hauw, Nikita Willy, Sule
Genap tujuh tahun menikah, Yasmin justru mempertanyakan alasan sang suami bertahan dengan dirinya.
Hal tersebut dituliskan Yasmin melalui akun media sosial miliknya, @yaswildblood pada Rabu (9/12/2020).
"Sometimes I wonder how you put up with me,
Then I remember,
Oh I put up with you,
So we are even Happy 7th Anniversary!" tulis @yaswildblood.
(Terkadang aku bertanya-tanya, bagaimana kamu bisa tahan dengan aku
Lalu aku ingat, oh iya, saya juga tahan dengan kamu.
Jadi kita impas. Selamat ulang tahun ke-7!)