Jadwal Rilis dan Prediksi One Piece Chapter 1001: Zoro Gunakan Pedang Enma Oden untuk Menebas Kaido
Jadwal rilis dan prediksi One Piece chapter 1001. Zoro gunakan Pedang Enma peninggalan Oden untuk menebas Kaido hingga Generasi Terburuk dikalahkan.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Sri Juliati

Akibat serangan balik tersebut Zoro terbang meskipun sudah berusaha memblokirnya.
Diperkirakan, One Piece yang akan datang memberi kabar buruk bagi para penggemar Generasi Terburuk.
Meskipun serangan para Supernova kuat dan tanpa henti, para penggemar akan melihat Luffy, Zoro, Kid, Killer dan Law berdarah-darah.
Bahkan topeng Killer kemungkinan retak.
Kaido dan Big Mom tampak bersemangat melancarkan aksi mereka pada Generasi Terburuk.
Kaido dilaporkan menyatakan bahwa dirinya akan membunuh mereka semua, sementara Big Mom memberi tahu suatu hal pada Generasi Terburuk.
Apakah itu artinya Generasi Terburuk bukan tandingan Kaido dan Big Mom?
Perlu dicatat, hal di atas masih sebatas prediksi yang belum dikonfirmasi oleh penyunting manga One Piece.
Oleh sebab itu, para penggemar One Piece diharapkan dapat meredam ekspetasi mereka pada chapter yang akan datang.
Baca juga: Inilah 5 Kandidat Calon Yonko di Manga One Piece, dari Trafalgar hingga Bajak Laut Buggy Badut
(Tribunnews.com/Rica Agustina)