Profil Amando Manopo, Bintang Sinetron Ikatan Cinta yang Jadi Sorotan karena Mengaku Pernah Nikah
Profil Amando Manopo, bintang sinetron Ikatan Cinta yang tengah jadi sorotan karena riwayat rumah tangganya.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Profil Amando Manopo, bintang sinetron Ikatan Cinta yang tengah jadi sorotan karena riwayat rumah tangganya.
Diketahui, nama Amanda Manopo mendadak jadi sorotan publik.
Baru-baru ini kekasih Billy Syahputra membuat pengakuan yang cukup mengejutkan.
Di usianya yang masih 21 tahun rupanya Amanda Manopo sudah pernah menikah muda.
Pernikahan itu terjadi saat ia masih berusia 18 tahun, namun tidak bertahan lama.
Pengakuan tersebut diungkapkan Amanda dalam tayangan YouTube Dapur Bincang Online Senin (18/1/2021).
"Saya sudah gagal 2 kali yah. Aku waktu itu pernah menikah umur 18 tahun."
"Umur 21 ini harusnya aku menikah, waktu itu ya, dulu," kata Amanda Manopo.
Kendati demikian, belum diketahui pasti apakah hal itu benar terjadi atau Amanda Manopo hanya salah berucap.
Lalu siapakah sosok Amanda Manopo sebenarnya?
Amanda Manopo memulai kariernya di dunia hiburan sebagai bintang iklan.
Pemilik nama lengkap Amanda Gabriella Manopo Lugue ini lahir pada 6 Desember 1999.
Ia merupakan anak kedua dari pasangan Ramon G Lugue dan Henny Manopo Lugue.
Di tahun 2012 Amanda Manopo mulai membintangi sejumlah judul sinetron.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.