Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Gosipnya Pernikahan Ayu Ting Ting Kian Dekat, Ruben Onsu: Dia Enggak Ada Omongan Apa-apa

Kabar rencana pernikahan Ayu Ting Ting bersama Adit Jayusman semakin santer terdengar.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Gosipnya Pernikahan Ayu Ting Ting Kian Dekat, Ruben Onsu: Dia Enggak Ada Omongan Apa-apa
Arie Puji Waluyo/Warta Kota
Ruben Onsu 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar rencana pernikahan Ayu Ting Ting bersama Adit Jayusman semakin santer terdengar.

Gosipnya, pelantun 'Sambalado' ini bersama calon suaminya sibuk mempersiapkan pernikahan mereka.

Namun, Ruben Onsu mengaku tak tahu banyak soal rencana pernikahan sahabatnya tersebut.

Menurut Ruben, ia sama sekali tak tahu menahu perihal rencana pernikahan Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman dan enggan untuk menanyakan hal itu secara langsung kepada Ayu.

"Ayu saja enggak ada ngomong apa-apa sama aku. Kenapa kalian pada repot?" kata Ruben sambil tertawa saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada Jumat (22/1/2021).

Baca juga: Persiapan Pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman Sudah 40%, Pihak WO Sebut Ada Hambatan Ini

Ruben mengatakan bahwa ia enggan menanyakan langsung pada Ayu soal hal tersebut. Ruben mengaku tak mau mencampuri campur urusan pribadi orang lain lebih dalam.

Berita Rekomendasi

"Sampai sekarang aku enggak pernah tanya ke Ayu. Kalau memang dia enggak cerita ya memang itu hak privasi dia," jelas Ruben.

Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman
Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman (Instagram @ayutinting92)

Sikap Ruben yang tak mau kepo dengan urusan lain cukup beralasan. Pasalnya, Ruben sendiri mengaku tidak nyaman jika terlalu kepo pada urusan orang. Meski demikian, ayah Betrand Peto ini selalu terbuka bila ada orang yang ingin berbagi cerita bahagia kepadanya.

Baca juga: Bertukar Nomor HP, Kelakuan Adit Jayusman Bikin Ayu Ting Ting Marah di Pertemuan Pertama

"Pastinya saya dan Ayu akan kurang nyaman. Aku gak mau memberikan pertanyaan yang membuat partner saya tidak nyaman. Jadi kalau pun dia bilang mau cerita ya saya ladenin. Buat saya semua orang happy dengan cara masing-masing, bagaimana dia happy," pungkas Ruben.

Ayu Ting Ting pamer foto bareng Adit Jayusman
Ayu Ting Ting pamer foto bareng Adit Jayusman (Instagram.com/ayutingting92)

Meski demikian, Ruben tetap mendoakan sahabat dekatnya itu agar hubungan yang sedang dijalain dengan Adit Jayusman akan selalu langgeng.

"Ya buat Ayu happy terus sampai kakek nenek, langgeng terus," pungkasnya.

Sebagai informasi, rumor pernikahan Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman memang ramai diperbincangkan di akhir tahun 2020 lalu. Bahkan ada kabar yang menyebut bahwa momen sakral itu akan terjadi di pertengahan tahun 2021.

Sejauh ini, baik pihak keluarga Ayu diketahui telah memberi lampu hijau untuk hubungannya dengan Adit .

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas