Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ridho Rhoma Ditangkap, Bagaimana Nasib Pernikahannya dengan Gadis Turki? Ini Kata Rhoma Irama

Ridho Roma ditangkap lagi karena kasus penyalahgunaan narkoba. Padahal saat ini ia sudah persiapkan halalkan sang kekasih?

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ridho Rhoma Ditangkap, Bagaimana Nasib Pernikahannya dengan Gadis Turki? Ini Kata Rhoma Irama
Tribunnews/Herudin
Penyanyi dangdut Ridho Rhoma dihadirkan saat rilis penyalahgunaan narkoba di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (8/2/2021). Ridho yang merupakan putra penyanyi dangdut Rhoma Irama tersebut ditangkap Satnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok atas kepemilikan tiga butir ekstasi yang disimpan di dalam bungkus rokok dalam penggeledahan di salah satu apartemen di Jakarta. Tribunnews/Herudin 

Ridho meminta maaf kepada Rhoma saat itu. Ridho lalu mengatakan pada Rhoma jika sedang berada di Polsek karena kedapatan membawa narkoba.

"Saya syok, kenapa kok ini terjadi lagi," ucap si Raja Dangdut itu sambil memejamkan mata, Senin (8/1/2021)

Lewat telepon, Rhoma mengatakan jika ia sudah dan selalu memaafkan Rhido.

Sempat pula anaknya berucap jika kasus ini membuat karirnya berakhir.

Namun tegas Rhoma mengatakan agar Ridho jangan berpikir demikian dan tidak boleh berputus asa.

Rhoma mengatakan kalau kasus ini menjadi peringatan bagi Ridho. Hal ini dikarenakan sudah dua kali Ridho tersandung kasus yang sama.

"Tapi kalau nanti terjadi lagi yang ketiga kalinya, berarti mata hati kamu sudah terkunci," katanya kala itu di Minggu dengan Ridho lewat telepon.

Berita Rekomendasi

Kurang Terbuka

Penyanyi Ridho Rhoma didampingi sang ayah, Rhoma Irama keluar dari Rutan Salemba Jakarta, Rabu (8/1/2020). Ridho Rhoma bebas bersyarat dari Rutan Salemba setelah menjalani hukuman tambahan selama beberapa bulan, setelah kasasi JPU dikabulkan oleh Mahkamah Agung terkait kasus penyalahgunaan narkoba. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Penyanyi Ridho Rhoma didampingi sang ayah, Rhoma Irama keluar dari Rutan Salemba Jakarta, Rabu (8/1/2020). Ridho Rhoma bebas bersyarat dari Rutan Salemba setelah menjalani hukuman tambahan selama beberapa bulan, setelah kasasi JPU dikabulkan oleh Mahkamah Agung terkait kasus penyalahgunaan narkoba. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Gurat wajah si Raja Dangdut Indonesia Rhoma Irama terlihat lelah. Matanya sedikit memerah dan berkali-kali mengibas-ngibaskan kertas ke arahnya sebagai pengganti kipas.

Meski begitu, ia tidak berhenti melempar senyum saat menjawab pertanyaan dari jurnalis di kediamannya, Mampang, Jakarta Selatan.

Pedangdut yang telah berusia 74 tahun itu sedang mengadakan konferensi pers terkait kasus narkoba yang dilakukan oleh anaknya, Ridho Rhoma.

"Saya akan memantau terus, berdoa terus. Yang namanya anak bagaimana," ucapnya, Senin (8/2/2021).

Saat ditanya apakah Ridho Rhoma salah pergaulan, Rhoma mengaku tidak ingin menyalahkan orang lain. Ia sendiri sering berbicara pada anaknya untuk berhati-hati dalam bergaul.

"Selalu berpesan pada Ridho. Kalau kamu bisa mewarnai orang, bergaul dengan siapa saja. Tapi kalau sebaliknya, berhati-hatilah dalam bergaul," katanya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas