Andika Mahesa Bertemu Mantan Istrinya yang Terjerat Kasus Narkoba, Sebut Chacha sudah Menyesal
Penyanyi Andika Mahesa, akhirnya menemui mantan istrinya, Chairunnisa, yang terjerat kasus narkoba.
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Pertemuan penyanyi Andika Mahesa dengan mantan istrinya, Chairunnisa, yang terjerat kasus narkoba.
Chairunnisa atau Chacha ditangkap polisi di kawasan Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung karena kedapatan memakai narkoba.
Penangkapan Chacha berlangsung pada Senin, 8 Februari 2021.
Dari hasil penangkapan, polisi mengamankan barang bukti berupa sabu seberat 7,2 gram.
Baca juga: Andika Kangen Band Merasa Kasihan Dengar Curhatnya, Sebut Mantan Istri Hanya Korban
1. Chacha hanya korban
Andika berpendapat, Chacha hanya korban dalam kasus penangkapan tersebut.
Selama ini, pria yang akrab disapa Babang Tamvan tersebut mengenal Chacha bukan seorang pemakai.
"Gue selama kenal Chacha gue enggak percaya kalau barang sebanyak itu punya Chacha gitu kan. Mengenai urinenya positif wajar saja positif, namanya lagi makai ditangkap. Siapa tahu lagi dicekokin, kan kita enggak tahu," tutur Andika.
Baca juga: Andika Kangen Band Tak Kenal, Siapa Rizky, Pria yang Ditangkap Bersama Caca? Minta Ditembak Mati
2. Harapan direhabilitasi
Andika Mahesa berharap Chacha bisa mendapatkan rehabilitasi.
"Gue minta doanya saja, kalau bisa dukung Chacha harus direhabilitasi kan gitu. Dia pakai kan, bukan dukung dia masuk penjara," kata Andika.
Pria berusia 37 tahun tersebut juga meminta agar warganet tak lantas menghujat Chacha karena terjerat kasus narkoba itu.
Baca juga: Andika Kangen Band Seolah Bingung dengan Lika-liku Asmara Mantan Istrinya
3. Kondisi Chacha terpuruk
Dari keterangan Andika, kondisi Chacha setelah ditangkap terlihat sangat terpuruk.
Chacha lantas berpesan kepada Andika bahwa ia sudah menyesali perbuatannya.
"Ya sudah sih dia nyesel, dia ngomonglah barang itu bukan punya dia. Dia cuma pakai doang," ucap Andika Mahesa.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Andika Mahesa Temui Mantan Istrinya yang Terjerat Kasus Narkoba"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.