Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sembuh Dari Covid-19, Inul Daratista Tak Rayakan Imlek Bareng Keluarga Besar Suami, Takut Bawa Virus

Inul Daratista mengaku ikut merayakan imlek setiap tahunnya dengan keluarga besar Adam Suseno, suaminya yang memiliki keturunan China.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sembuh Dari Covid-19, Inul Daratista Tak Rayakan Imlek Bareng Keluarga Besar Suami, Takut Bawa Virus
Tribunnews/Herudin
Pedangdut Inul Daratista bersama suaminya, Adam Suseno berpose saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan. Sembuh Dari Covid-19, Inul Daratista Tak Rayakan Imlek Bareng Keluarga Besar Suami, Takut Bawa Virus 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - - Tahun Baru Imlek 2021 rupanya akan menjadi perayaan yang sepi untuk pedangdut Inul Daratista.

Inul Daratista mengaku ikut merayakan imlek setiap tahunnya dengan keluarga besar Adam Suseno, suaminya yang memiliki keturunan China.

Inul Daratista mengatakan dirinya akan merayakan Hari Raya Imlek 2021 di rumah saja bersama sang suami dan anak, Adam Suseno dan Yusuf Ivander Damares.

Baca juga: Inul Daratista Mengaku Terpapar Covid-19 Sebulan yang Lalu, Menduga Terinfeksi Usai Mudik

Baca juga: Penampilan Baru Adam Suseno, Suami Inul Daratista Cukur Kumisnya, Ternyata Demi Ini

"Karena aku pernah terkena atau terpapar covid-19, aku menahan diri tidak merayakan imlek tahun ini sama keluarga besar," kata Inul Daratista ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kaprsn Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (9/2/2021).

Inul mengaku setiap tahunnya, ia selalu pulang kampung ke Surabaya, Jawa Timur merayakan Imlek bersama keluarga besar Adam.

Inul Daratista ketika ditemui di trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (9/12/2021).
Inul Daratista ketika ditemui di trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (9/12/2021). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Namun tahun 2021, ia tak bisa merayakannya dengan kemeriahan lantaran harus menjaga diri tidak berkerumun, karena takut masih membawa virus corona atau covid-19.

Berita Rekomendasi

"Saya masih takut aja saya yang membawa virus itu. Karena orangtua mas Adam kan sudah tua dan sakit, jadi lebih baik saya menahan diri di rumah aja," ucapnya.

Baca juga: Tradisi Imlek yang Penuh Makna, Termasuk Membersihkan Rumah, Dilengkapi Ucapan Selamat Imlek 2021

Baca juga: Ruben Onsu Tak Undang Orang Lain, Hanya Bersama Keluarga Rayakan Imlek, Berharap Selalu Diberi Sehat

Biasanya, wanita berusia 42 tahun tersebut merayakan tradisi imlek dengan makan-makan dengan keluarga besar, setelahnya berbagi angpao kepada sanak keluarga.

Namun, untuk saat ini, pemilik 'Goyang Ngebor' itu tak bisa merayakan dengan suka cita bersama keluarga besar.

"Tapi tetap di rumah ya aku sediakan makanan khas Imlek ya. Kayak mie, kue khas imlek, buah, dan lainnya tetap disediakan meski merayakan di rumah," jelasnya.

"Ya sekarang palingan berbagi hampers aja ke teman-teman yang merayakan imlek aja," tambah wanita bernama lengkap Ainur Rokhimah itu.

Karena tak bisa merayakan dengan keluarga besar, Inul Daratista memaknai Imlek ini dengan kebatahan dan harapan agar pandemi covid-19 segera berakhir.

"Ya imlek tahun ini benar benar banyak doa yang bagus, karena doa yang dijabah Tuhan," ujar Inul Daratista.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas