Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ashanty dan Tiga Anaknya Terpapar Covid-19, Anang Hermansyah: Mereka Jalani Isolasi Mandiri

Saat dikonfirmasi, Anang Hermansyah menganggap sebelumnya ia dan keluarga telah benar-benar menjaga protokol kesehatan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ashanty dan Tiga Anaknya Terpapar Covid-19, Anang Hermansyah: Mereka Jalani Isolasi Mandiri
YouTube The Hermansyah A6
Ashanty lebih mendukung anaknya menyelesaikan kuliahnya saat ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Anang Hermansyah dan keluarganya berusaha menjaga kesehatan sejak pandemi covid-19 melanda Indonesia.

Mereka juga menerapkan protokol kesehatan sebagai antisipasi agar tidak terpapar virus mematikan tersebut.

Namun, pertahanan mereka jebol. Ashanty, sang istri, dan anak-anaknya, Aurel, Azriel dan Arsy dinyatakan positif Covid-19.

Hal itu diketahui setelah mereka menjalani Swab PCR, Senin (15/2/2021).

Hanya Anang Hermansyah yang tidak terpapar virus tersebut.

Saat dikonfirmasi, Anang Hermansyah menganggap sebelumnya ia dan keluarga telah benar-benar menjaga protokol kesehatan.

Baca juga: Pengakuan Atta Halilintar saat Hubungannya dengan Aurel Hermansyah sedang Renggang

Baca juga: Melaney Ricardo Setuju Artis Harus Pakai Masker saat Live di TV, Ingin Terapkan Tapi Terkendala Ini

“Ya, kan, semua sudah benar-benar menjaga. Artinya jangan sampai ada yang kena,” tutur Anang singkat saat dihubungi Kompas.com, Senin (15/2/2021).

Berita Rekomendasi

Pelantun Jangan Memilih Aku ini mengungkap, istri dan anak-anaknya kini tengah menjalani isolasi mandiri.

KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG (KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG)

“Semua menjalani isolasi mandiri di rumah,” lanjut Anang.

Sebelumnya, sang istri, Ashanty mengaku selalu rutin melakukan Swab PCR setiap minggu dikarenakan memiliki penyakit bawaan.

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua Turut Prioritaskan Lansia, Pemerintah Beri Penjelasan

Semalam, ia merasakan demam hingga akhirnya kembali swab PCR dan hasilnya positif Covid-19.

Karena itu, semua anggota keluarga harus menjalani Swab PCR, dan hasilnya, Aurel, Azriel. dan Arsy juga dinyatakan positif Covid-19.

Ilustrasi virus corona, gejala virus corona, gejala Covid-19, pasien virus corona
Ilustrasi virus corona, gejala virus corona, gejala Covid-19, pasien virus corona ((Shutterstock/Petovarga))

Namun, Anang menambahkan, hanya Ashanty yang bergejala. “Anak-anak enggak (bergejala),” tutur Anang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ashanty dan Anak-anaknya Positif Covid-19, Anang Jelaskan Kondisi Terkini Keluarganya

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas